Lihat ke Halaman Asli

Siswa SMA Negeri 2 Sandai Raih Predikat The Winner (Juara 1) dalam Ajang Duta Hijab Nusantara

Diperbarui: 7 Agustus 2024   18:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto Ghina Syafira / Duta Hijab Nusantara 2024

(05/08/2024) - Ghina Syafira, gadis cantik asal Sundai,Ketapang ini berhasil meraih gelar THE WINNER dalam ajang pemilihan Duta Hijab Nusantara.

Ghina saat ini duduk di Sekolah Menengah Akhir di salah satu SMA negeri yaitu SMA NEGERI 2 SANDAI.

Motivasi Ghina mengikuti ajang Lomba pemilihan Duta Hijab Nusantara, awalnya ia ragu karna banyak sekali yang mendaftar, tapi karna Ghina yakin bahwa dirinya sanggup dan mampu mengikuti seleksi akhirnya ia mendaftar sebagai peserta.

"Banyak sekali pesertanya dari berbagai daerah di Indonesia, dan kebanyakan sudah berpengalaman dalam event kedutaan, tapi saya nekat saja dan Alhamduliillah saya sangat bersyukur sekali ternyata bisa sampai jadi Pemenang utama" Ucap Ghina.

(Sandai, Ketapang) - Sebagai bagian dari Duta Hijab Nusantara, Ghina Berharap dirinya dapat menjadi contoh yang baik untuk sesama perempuan di sekelilingnya. Ia senang sekali bersosialisasi dan mencari berbagai relasi. dan yang terakhir Ghina telah berhasil menjadi pembicara dalam salah satu Webinar di Duta Hijab Nusantara.

Dokumen Ghina Syafira/

(05/08/2024) - Ghina Syafira atau yang kerap dipanggil Ghina ini ternyata mempunyai prestasi lain yaitu ia pernah
 menjadi bagian dari Miss inspirational kalbar 2024.

Hal yang sangat membanggakan bagi gadis se usianya. siapa sangka Ghina ini ternyata masih berusia 16 tahun.

"Untuk para wanita Muslimah jangan pernah takut untuk terus berkarya karena berkarya itu bukan hanya memiliki paras kecantikan saja, tetapi juga bisa memiliki berbagai prestasi", ucap Ghina sebagai penutup

#ghinasyafira

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline