Investasi sendiri bisa dilakukan berbagai macam, investasi itu bukan hanya uang. Investasi yang dilakukan setiap orang berbeda karena tujuan yang diinginkannya pun berbeda. Pastikan sebelum kamu berinvestasi, tentukan tujuan investasimu itu untuk apa nantinya, misal untuk membeli sepeda motor.
Investasi bukan hal yang sulit untuk dilakukan. Bagi anak muda, dengan menyisihkan uang lalu ditabung untuk membeli ema situ juga termasuk investasi. Investasi juga dapat dimulai dengan modal Rp100.000 saja.
Berikut jenis investasi untuk anak muda.
- Investasi Reksadana. Investasi ini dapat dilakukan dengan modal yang kecil, dan investasi ini juga berisiko kecil.
- Investasi Emas. Karena investasi ini memiliki risiko kerugian yang sangat kecil.
- Investasi Saham. Investasi ini mengandalkan keahlian kamu dalam memprediksi saham mana yang nantinya naik.
- Investasi Deposito. Investasi ini memperoleh biasanya sekitar 7-8% nilai investasi yang tentunya angka ini lebih tinggi dari bunga bank apabila menabung di bank.
- Investasi Properti. Untuk kamu anak muda yang ingin mempersiapkan masa datang dengan matang, investasi ini dapat berguna karena investasi ini bersifat jangka Panjang.
Cara berinvestasi:
- Pahami konsep pengertian, jenis, keuntungan, dan risiko dari investasi.
- Memiliki tujuan yang jelas untuk apa berinvestasi.
- Tentukan instrument investasi yang tepat.
- Jalankan investasi secara disiplin.
Mulai berinvestasi di usia muda cukup mudah, yang penting kamu sudah siap keseluruhan tahap dari investasi. Setelah tau semuanya, saatnya kamu menentukan jumlah modal yang akan kamu gunakan. Pastikan modalnya tidak membebani keuangan yang sudah kamu atur sebelumnya.
Demikian informasi tentang investasi di usia muda. Semoga dapat membantu informasi yang sedang kamu cari.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H