Lihat ke Halaman Asli

Fauzan Badhilah

Humas Badiklat Jateng

Bangun Citra Positif Kemenkumham di Masyarakat, Wejangan Kepala BPSDM Hukum dan HAM saat Buka Pelatihan di Badiklat Jateng

Diperbarui: 19 April 2022   14:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

Semarang -- Pelatihan Teknik dan Strategi Membangun Publikasi Pelayanan Tahun Anggaran 2022 yang diselenggarakan  Balai Diklat Hukum dan HAM Jawa Tengah hari ini resmi dibuka, Selasa (19/04).

Kepala Balai Diklat Hukum dan HAM Jawa Tengah, Kaswo melaporkan bahwa Pelatihan Teknik dan Strategi Membangun Publikasi Pelayanan Tahun Anggaran 2022 menggunakan metode pembelajaran jarak jauh yang dilaksanakan pada tanggal 19 s.d. 28 April 2022 mendatang.

Pelatihan ini diikuti oleh 40 orang peserta yang melaksanakan tugas dan fungsi di bidang kehumasan dari 10 Kantor Wilayah, antara lain Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Jawa Timur, D.I. Yogyakarta, Bali, NTT, NTB, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Timur.

Dok. pribadi

Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Asep Kurnia, meminta kepada seluruh peserta pelatihan khususnya kehumasan untuk menciptakan opini positif terhadap kinerja organisasi di Kementerian Hukum dan HAM.


"Pengelola kehumasan harus betul-betul memahami tugas dan fungsinya. Peran humas sangat penting dalam membangun pemahaman masyarakat terhadap apa yang sudah dilaksanakan oleh pemerintah. Hal ini untuk menciptakan trust masyarakat kepada pemerintah" ujarnya.

Sebelum membuka kegiatan, Kepala BPSDM Hukum dan HAM juga mengingatkan para peserta untuk selalu menjaga sikap dan perilaku.

"Bahhwa knowledge dan skill yang saudara peroleh tidak akan berarti  jika tidak didukung attitude yang baik", pesannya.

Dok. pribadi




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline