Lihat ke Halaman Asli

Fatma Nuraini

Mahasiswa/Universitas Bina Nusantara

Kelaparan tapi Harus Latihan Mental

Diperbarui: 7 Februari 2023   02:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok: Instagram @bengkelburger

Sudah pernah kelaparan tapi harus menahan emosi? Salah satu restoran cepat saji yang belakangan ini menjadi trend di Tiktok yaitu Karen's Diner. Berbagai video viral yang diunggah oleh beberapa orang yang telah merasakan pengalaman makan di Karen's Diner kerap menarik perhatian para netizen, khususnya bagi pecinta kuliner. 

Restoran ini memiliki konsep yang sangat berbeda daripada restoran pada umumnya, dimana para pelayan memberikan ekspresi jutek dan sikap tidak sopan serta kasar kepada pelanggan yang datang seperti membentak dan menghina pelanggan. Pelanggan yang kelaparan harus menahan emosi terhadap sikap para pelayan tersebut. Hal ini dilakukan dengan sengaja, pelanggan dibiarkan kelaparan dan menyantap makanan dengan perasaan yang tidak menyenangkan.

Selain konsep yang tidak biasa, restoran Karen's Diner juga memiliki hal yang menarik lainnya yaitu menu makanan dan minumannya. Menu makanan yang ditawarkan Karen's Diner bertemakan western, dimana kuliner khas Amerika sudah terkenal enak dan lezat seperti, french fries, chicken wings, dan burger.

Dengan demikian, keunikan konsep pada Karen's Diner justru menarik perhatian warganet di media sosial yang melihatnya karena belum pernah ada yang menggunakan konsep itu. Oleh karena itu, banyak masyarakat yang penasaran dan tertarik untuk mencoba pengalaman unik pada restoran tersebut.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline