Lihat ke Halaman Asli

Pemimpin Menciptakan Visi yang Jelas Dapat Membantu Mempertahankan Pengikut

Diperbarui: 13 Agustus 2021   12:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: https://samahitawirotama.com/

Menurut Daft (2018, 400) visi merupakan masa depan ideal yang menarik dan kredibel namun tidak mudah dicapai. Setiap organisasi harus membuat visi yang simpel, jelas, mudah dipahami, dan kuat yang membuat orang lain tahu kemana tujuan organisasi tersebut. Contohnya seperti visi Apple yaitu dapat memberikan kontribusi kepada masyarakat dunia dengan membuat alat teknologi yang dapat memajukan manusia, serta visi dari pemimpin greater chicago food depository yaitu untuk mengubah organisasi nirlaba yang memberi makan dan membantu mengakhiri rasa lapar.

Karena tidak semua organisasi yang berhasil mempunyai visi yang mudah dikomunikasikan sebab harus ada keberanian dan keyakinan dari pemimpin yang berhasil, tetapi dengan adanya visi yang jelas dan kuat pemimpin dapat memberikan bayangan akan tujuan tersebut serta itu bergantung pada kemampuan yang dikembangan oleh seorang pemimpin.

Organisasi yang menciptakan visi yang jelas dapat memotivasi pengikut untuk memberikan apa yang terbaik karena bawahan didorong oleh visi pemimpin dengan itu dapat membantu mendorong untuk memotivasi serta mempertahankan pengikut untuk tetap berada diorganisasi tersebut. Ketika pemimpin dan pengikut terlibat dengan pembuatan visi, itu memberikan mereka rasa dorongan untuk memberi kontribusi membuat visi untuk menjadi kenyataan bukan hanya sekedar ucapan dan impian saja.

Jadi, antara pemimpin dan pengikut sama-sama berperan aktif untuk mewujudkan visi serta mempertahankan pengikutnya. Sebuah penelitian berpendapat bahwa ada alasan mengapa organisasi itu kehilangan pengikut atau karyawanya, dikarena visi yang kurang jelas oleh pemimpin organisasi tersebut, yang pada normalnya tidak ingin memberikan komitmen yang mana komitmen adalah salah satu aspek yang penting yang setiap orang bekerja diorganisasi harus memiliki hal tersebut.

Lalu bagaimana pemimpin menciptakan visi yang jelas untuk mempertahankan pengikutnya?

Menciptakan visi yang jelas untuk membantu mempertahankan pengikut seorang pemimpin harus terbuka akan visi pribadinya dengan orang lain dan memberikan motivasi serta dorongan untuk mengutarakan apa yang menjadi cita-cita, serta ide untuk organisasi yang baik dan berhasil. Didalam sebuah organisasi seorang pemimpin harus membuat langkah-langkah dalam mencapai sebuah tujuan yaitu salah satunya dengan menciptakan visi yang jelas dan kuat untuk para pengikut, yang mana kinerja didalam organisasi bisa meningkatkan produktivitas serta dapat memotivasi agar mereka tidak keluar dari organisasi tersebut.

Karena, visi merupakan nilai inti dari organisasi untuk dapat mencapai keberhasilan, agar terciptanya hubungan antara atasan dan bawahan dalam membangun masa depan perusahaan yang diinginkan sesuai dengan visi yang jelas serta tujuan yang telah ditetapkan. Dalam buku yang dikemukakan oleh Richard L Daft yang berjudul The Leadership Experience (2018, 407) terdapat langkah untuk mencipatakan visi yang jelas adalah sebagai berikut:

1. Target a vision for desired future

Pemimpin harus memiliki pemikiran yang jelas dan dapat menyakinkan para pengikutnya, dan untuk dapat mentargetkan visi coba pemimpin menyempatkan waktu untuk dapat bisa membayangkan dimana organisasi itu berada dan bayangkan seperti apa ketika organisasi itu mencapai disana.

2. Co-create the vision 

Berkonsultasi kepada banyak orang-orang sekitar lingkungan atasan untuk mempelajari apa saja yang membuat mereka stress, dan bagaimana memberikan mereka motivasi, serta masa depan yang seperti apa yang dicita-citakan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline