Lihat ke Halaman Asli

Fathimah Azzahra

English Literature Student

Mahasiswa KKN Unand Revitalisasi Musholla Desa

Diperbarui: 30 Agustus 2023   14:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Tim Dokumentasi KKN)

Kegiatan KKN pada umumnya memiliki makna pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa, dimana tentu lekat dengan artian mengabdi kepada masyarakat. 

Kegiatan mengabdi kepada masyarakat akan bermacam-macam dan beragam jenisnya, salah satunya ada kegiatan sosial-kemasyarakatan. 

Kegiatan SosMas ini erat kaitannya dengan kegiatan yang terjun langsung untuk masyarakat dan memiliki efek besar terhadap masyarakatnya. 

Demi menunjang kegiatan yang berimbas besar dan tepat sasaran, mahasiswa KKN akan dialokasikan di tempat/daerah yang memerlukan pembangunan berkelanjutan, paparan edukasi lebih lanjut, penyuluhan secara berkala maupun merevitalisasikan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat untuk jangka yang panjang nantinya.

Pada tahun ini, Unand mengirimkan mahasiswa untuk KKN di Nagari Sungai Dareh, Kabupaten Dharmasraya selama 40 hari. 

Beragam kegiatan SosMas telah dilakukan, salah satunya adalah merevitalisasi musholla desa yang telah lama tidak terpakai di jorong Sungai Kilangan. 

Harapannya, Musholla ini nantinya akan digunakan kembali untuk sholat berjamaah bersama, digunakan sebagai Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) bagi anak-anak maupun digunakan sebagai ruang serbaguna untuk mengadakan rapat bersama perangkat dan masyarakat nagari. 

(Tim Dokumentasi KKN)

Kegiatan merevitalisasi musholla desa ini dimulai dengan gotong royong bersama beberapa Tim KKN di Rabu pagi pada tanggal 12 Juli 2023. 

Tim turut membersihkan seluruh aspek musholla, termasuk membersihkan dan mengalirkan kembali air di kamar mandi, memperindah teras dengan memangkas rumput-rumput liar, membersihkan secara besar-besaran area dalam musholla dan membeli perlengkapan mic untuk bisa digunakan untuk adzan di dalam musholla.

(Tim Dokumentasi KKN)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline