Lihat ke Halaman Asli

Fatmi Sunarya

TERVERIFIKASI

Bukan Pujangga

Obsesi Semata

Diperbarui: 23 Agustus 2021   20:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi https://www.piqsels.com/id/public-domain-photo-ffsbf

Alangkah sulit mata terpejam
Menerawang menyusuri masa silam
Mencoba menangkap denting gitar
Yang tertinggal di ruang hampa tanpa getar

Kelambu sunyi tak berdaya dipermainkan angin malam
Hujan turun seolah gaduh berdentam dentam
Angin mengetuk kaca jendela
Menarik-narik rasa gelisah yang menghela

Kutolak ajakan menikmati hembusan surgawi
Tanpa kusadari, seolah hanya obsesi
Aku sedang bercinta dengan ambang suara
Diiringi gita, jauh dan semakin jauh mengaliri sukma

FS, 23 Agustus 2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline