Lihat ke Halaman Asli

Fatmi Sunarya

TERVERIFIKASI

Bukan Pujangga

Eksplorasi Desa Renah Kasah

Diperbarui: 29 Agustus 2020   04:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gunung Kerinci dari Renah Kasah/Foto Fatmi Sunarya

Desa Renah Kasah terletak di Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi. Desa Renah Kasah merupakan pemekaran dari Desa Sungai Sampun, pemekaran ini di tahun 2011.

Dari Desa Sungai Sampun menuju Desa Renah Kasah akses jalan sangat buruk. Karena daerah rawa, jalan pengerasan digenangi air, berlumpur. Genangan air berisi batu-batu dan kadang kayu, bahkan genangan setengah dari badan motor.

Mendekati desa Renah Kasah ada bagian jalan yang diberi landasan papan. Dan ini satu-satunya yang ada di Kerinci, jalan yang ada landasan papan.

Perjalanan ini sangat melelahkan menurut penulis, kita harus berkenderaan motor di jalan pengerasan yang sudah turun karena daerah rawa. Kalaupun jalan kaki harus siap memijaki tanah rawa yang lembek dan kaki terbenam karenanya. Karena akses jalannya yang buruk, ada satu jam perjalanan dari Desa Sungai Sampun menuju Desa Renah Kasah. 

Jalan menuju Desa Renah Kasah/Foto Fatmi Sunarya

Jalan landasan papan menuju Renah Kasah/Foto Fatmi Sunarya

Pemandangan kiri kanan jalan adalah sawah warga, kebun warga, dan daerah rawa. Daerah rawa tempat kerbau berpadang. Persawahan ada yang bisa diolah ada yang tidak karena kondisi lahan rawa. 

Foto Fatmi Sunarya

Foto Fatmi Sunarya

Foto Fatmi Sunarya

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline