Lihat ke Halaman Asli

Fatmi Sunarya

TERVERIFIKASI

Bukan Pujangga

Puisi | Perempuan yang Memilih Sendiri

Diperbarui: 25 Maret 2020   06:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi jawapos.com

Melewati sekelompok Ibu, yang tiba-tiba diam dan mulai berbisik
Aku tahu apa yang mereka telisik
Perawan tua
Atau sudah janda?
Mungkin istri simpanan
Begitu banyak dugaan

Ingin kurobek mulut-mulut berbisa
Tapi apa gunanya? Biar saja mereka bicara
Mereka tak tahu, aku bekerja keras sepanjang hari
Mereka tak tahu, kekasihku satu persatu pergi

Aku memilih sendiri
Mengobati luka sendiri
Berjuang untuk kehidupan sendiri
Inilah pilihan, yang kuputus sendiri
Harapku, Tuhan bersamaku didalam sunyi

@fatmisunarya, 25 Maret 2020

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline