Lihat ke Halaman Asli

Sukses! Generasi Muda Bersinergi dengan Pelaku UMKM Masyarakat Lereng Gunung Telomoyo Sambut Tahun Baru 2023

Diperbarui: 1 Januari 2023   14:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Karang taruna Pantura Pandean Lor Gelar Pasar Tiban/dokpri

MAGELANG- Geliat UMKM sambut tahun baru 2023 makin terlihat. Hal ini ditandai dengan dilangsungkannya perhelatan Pasar Tiban Tritis Candi yang bekerja sama dengan UMKM di lereng Gunung Telomoyo.

Sujatmoko, selaku ketua panitia Tritis Candi mengatakan, ada sebanyak lebih dari 30 stand kuliner dan permainan yang ikut dalam perhelatan di Pandean,Ngablak, Magelang ini.

"Dengan adanya kegiatan ini yang di selenggarakan oleh penyelenggara yang bekerja sama dengan para pelaku UMKM yang ada di wilayah Ngablak terlebih masyarakat Magelang dengan tujuan untuk menyambut tahun baru 2023 dengan adanya kegiatan ini semoga UMKM yang ada semakin meningkat usahanya," ujarnya, (1/1/2023).

Tahun baru 2023, menjadi momentum bagi masyarakat untuk datang ke Pasar Tiban Tritis Candi. Ada berbagai macam jajanan tradisional seperti jenang candhil, sawot serta hiburan anak - anak. Pelaku UMKM juga memasarkan hasil buminya seperti sayuran dan susu murni hasil ternaknya.


Selain itu, Panitia Tritis Candi juga melengkapi dengan acara hiburan untuk masyarakat dengan berbagai kegiatan seperti  senam sehat bersama, penampilan akustik dan berbagai pentas seni dan budaya agar warga sekitar bisa menikmati hiburan di awal tahun 2023. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline