Liga Inggris musim 2017/2018 telah dimulai. Salah satu liga sepak bola tanah eropa yang paling kompetitif dan menghibur ini dimulai pada 11 Agustus (12 Agustus Waktu Indonesia) Berikut ini adalah hal - hal yang menarik dari pertandingan di pekan pertama liga Inggris:
- Hujan gol di laga pembuka
Laga pembuka liga Inggris musim 2017/2018 mempertemukan Juara piala FA musim 2016/17, Arsenal, dengan Leicester City,juara liga Inggris musim 2015/2016. Hanya butuh waktu dua menit untuk striker baru Arsenal, Alexandre Lacazette untuk mencetak gol di Liga Inggris. Gol balasan untuk Leicester City dicetak oleh Shinji Okazaki pada menit kelima dan Jamie Vardie pada menit ke-29, pada menit ke-45 striker Arsenal Dany Welbeck kembali menyamakan kedudukan 2-2.
Pada paruh babak kedua Leicester City kembali membalikkan keunggulan berkat gol dari Jamie Vardy, namun peluang untuk memenangkan pertandigan perdana untuk Leicester City digagalkan oleh dua gol Untuk Arsenal yang dicetak oleh Aaron Ramsey di menit ke-83 dan gol Olivier Giroud di menit 85. Pertandingan ini berakhir dengan kemenangan 4-3 untuk Arsenal.
- Watford tahan imbang Liverpool.
Marco Silva yang merupakan manajer baru klub Watford memberikan hasil yang baik dengan tidak kalah di kandang pada pertandingan pertama. Menjamu Liverpool di Vicarage Road Stadium, Watford berhasil menahan imbang tamunya dengan skor 3-3.
Menarik untuk dinantikan apakah Marco Silva akan mampu megulang rekor tak terkalahkan di kandang 41 kali di pertandingan liga. Rekor pribadi Marco Silva ini sebelumnya dipatahkan oleh Sunderland pada penghujung musim 2016/2017.
- Burnley kalahkan Chelsea
Bermain di Stamford Bridge, Chelsea yang merupakan juara liga inggris musim lalu harus mengakui kekalahan atas tim tamu Burnley dengan skor akhir 3-2. Kapten tim Chelsea, Gary Cahill diusir oleh wasit pada menit ke 14 setelah menekel keras pemain Burnley, Steven Defour. Unggul jumlah pemain, Burnley unggul tiga gol (Sam Vokes menit ke-24,43, dan Stephen Ward menit ke-39) pada paruh babak pertama.
Diparuh babak kedua,Chelsea berhasil merubah skor dengan satu gol dari striker anyar mereka, Alvaro Morata pada menit ke-69. Pada menit 81 untuk kali kedua,pemain Chelsea mendapatkan kartu merah, Fabregas keluar lapangan setelah menerima dua kartu kuning. Satu menit setelahnya giliran David Luiz yang menambah gol untuk Chelsea. Dilihat dari pertandingan Tidak salah jika Liga Inggris ini disebut-sebut sebagai salah satu liga paling kompetitif.
- Tim promosi sempat jadi pemuncak klasemen.
Huddrersfield Town mengalahkan tim tuan rumah Crystal Palace dengan skor 3-0 saat bertamu ke Selhurst Park. Keunggulan tim yang berjuluk "The Terriers" ini berawal dari gol bunuh diri pemain Crystal Palace, Joel Ward pada menit ke-23,. Keunggulan The Terriers bertambah setelah dua gol Steve Mounie pada menit menyarang ke gawang Criystal Palace pada menit ke-26 dan menit ke-88.
Kemenangan atas Crystal Palace ini membawa Tim yang berhasil masuk liga Inggris memalui jalur play-off ini sempat berada di puncak klasemen, sebelum akhirnya digeser oleh Manchester United yang unggul jumlah gol.
Dari berbagai sumber
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H