Lihat ke Halaman Asli

Rhoma Irama dan Gelar Profesornya

Diperbarui: 24 Juni 2015   01:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Hari hari ini banyak orang mencibiri Rhoma Irama dengan gelar Profesor "Honoris Causa-nya", sebuah penempelan gelar yang salah mungkin atau kenaifan Bung Oma Irama dalam menabalkan dirinya di tengah konfigurasi politik dimana gelar pendidikan menjadi patokan tempat sosial di masyarakat.

Terlepas soal gelar-gelaran Pendidikan Bung Oma Irama, saya melihat justru Bung Oma Irama itu memiliki situasi kemanusiaan yang lebih hebat dari kebanyakan manusia Indonesia, Merendahkan diri sebenarnya bila Bung Oma Irama hanya dijuluki Profesor, bagi saya Oma Irama itu Prefosseren de Professor, Professornya Proffesor, dia mampu menciptakan peradaban, dia mampu mengatalisator kekuatan daya hidup rakyat jelata, selama puluhan tahun Oma Irama mampu memproduksi karya-karyanya yang dinikmati orang banyak. Malulah diri kita bila menghina Oma Irama sedemikian rupa ditengah kemampuannya berkarya.

Dalam politik, Oma Irama bisa dikatakan dialah yang paling senior dari tokoh politik di jaman sekarang yang muncul, di tahun 1982, Oma Irama sudah bisa bikin kalang kabut Intel, bikin pening kepala Pangkopkamtib, dan Oma Irama dikatakan sebagai "Peletik awal " Impor Revolusi Iran di Indonesia, dari Lapangan Banteng 1982 yang rusuh dimana Bung Oma Irama menjadi pusar segala tuduhan, maka digaungkanlah operasi Naga Hijau yang dimulai 1983/1984 dimana hasilnya pelemahan politik kalangan Islam secara signifikan. Oma Irama sudah menjadi penentu politik ketika kebanyakan dari kita masih bercelana monyet atau belum lahir.

Memang dia naif dalam menyerang Jokowi, tapi bagaimanapun dia sudah satu panggung dengan Jokowi tertawa bersama, dalam politik dia ditertawakan habis-habisan karena kegagapannya dalam menjawab pertanyaan Mata Najwa, Karena dia memang tidak pandai dalam kamus kosa kata politik, tapi menertawakan Oma Irama sebagai figur politik jelas kita seakan gagap membaca masa lalu.

Saya tidak membela Oma Irama, dan jelas saya tidak akan mendukung Oma Irama dalam Capres, karena "Menempatkan orang yang tepat pada tempatnya" adalah prinsip rasionalitas, sejauh ini memang hanya Jokowi yang paling tepat dalam "menjawab panggilan jaman" tapi saya hanya mencoba jujur dalam menilai, bagaimanapun Oma Irama adalah manusia istimewa dan menertawakannya sama seperti membahasakan dari dalam diri kita "apa yang sudah kamu lakukan untuk bangsamu?" dan perlu 12 buku ensikloped untuk menjelaskan apa yang telah dilakukan Oma Irama untuk bangsanya : Indonesia...........

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline