Halo semuanya
Sebelumnya, mungkin disini kalian ada yang tidak menyukai Belajar Bahasa Inggris? Apa sih alasan yang membuat kalian tidak menyukai Belajar Bahasa Inggris? Padahal Bahasa Inggris sangat penting bagi kita lho! Yuk mari kita simak sedikit penjelasan tentang pentingnya belajar Bahasa Inggris.
Perkenalkan saya Farah Inaz Ramadhanty, saya duduk di bangku kelas XI, tepatnya di SMAN 3 Banjar. Menurut saya, Belajar Bahasa Inggris itu gampang gampang susah. Mungkin sebagian besar ada yang tidak menyukai dengan bahasa inggris dan beranggapan bahwa belajar Bahasa Inggris itu sangat susah, meskipun begitu kita tetap perlu belajar Bahasa Inggris lho, karena apa? Karena Bahasa Inggris itu merupakan Bahasa Internasional.
Oleh sebab itu, Bahasa Inggris itu sangat penting untuk kita, apalagi ketika kita ingin bepergian ke luar negeri. Kemampuan berbahasa Inggris telah menjadi salah satu aspek penting di era globalisasi kita saat ini.
Saya lebih mendalami belajar Bahasa Inggris sejak saya duduk di bangku kelas XI, karena saya masuk di jurusan Bahasa Inggris tingkat lanjut. Disini saya belajar banyak tentang bagaimana cara speaking, writing, listening, dan reading. Banyak pengalaman dan ilmu baru yang saya dapatkan ketika belajar Bahasa Inggris. Selain bermanfaat, belajar Bahasa Inggris juga sangat menyenangkan lho.
Belajar Bahasa Inggris tidak hanya di sekolah, tetapi dimana pun kita bisa belajar Bahasa Inggris. Ketika kita belajar Bahasa Inggris, kita tidak hanya terpaku pada materi, tetapi kita juga perlu mempraktekkan nya didalam kehidupan sehari-hari. Bisa juga kita belajar Bahasa Inggris melalui lagu.
Dengan kita sering mendengarkan lagu Bahasa Inggris, kita juga dapat belajar cara pengucapan dan arti dari lagu tersebut. Jangan salah, belajar Bahasa Inggris itu sebenarnya tidak susah, asalkan kita mau mencoba dan membiasakan, pasti nantinya kita tidak akan kesulitan dan akan terbiasa dengan Bahasa Inggris.
Proses dalam belajar itu memang tidak akan langsung mendapatkan hasil yang maksimal, tetapi itu yang akan membuat kita semakin memacu untuk terus belajar Bahasa Inggris. Intinya kita jangan takut untuk mencoba, jangan sampai kita menyesal di kemudian hari. Semangat terus untuk kita semua!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H