Lihat ke Halaman Asli

Faniar Almara

Mahasiswa Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang

Interpersonal Skills Pocket Book: Bekal Skills dari Mahasiswa PMM UMM untuk Kelas IX SIJB dalam Melanjutkan Studi

Diperbarui: 29 Desember 2023   11:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Salah satu bentuk kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang yang beranggotakan Adelia Nur Kharisma, Faniar Almara, dan Sheryl Vasya Hariyanto, adalah pembekalan Interpersonal Skills guna menunjang kesiapan lanjut studi di Indonesia siswa/i kelas IX Sekolah Indonesia Johor Bahru (SIJB), yang berlokasi di Jalan Taat 80100 No.46, Johor Bahru, Malaysia, yang mana gedung sekolahnya terintegrasi dengan kawasan Konsulat Jenderal Republik Indonesia Johor Bahru (KJRI Johor Bahru). Kegiatan ini dilaksanakan pada 10 April 2023 dan dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan, yakni Ibu Uun Zulfiana, S.Psi., M.Psi., Psikolog. Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) itu sendiri adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)

Program Preparation Class

Kegiatan ini diberikan atas dasar kebijakan dari SIJB mengenai beasiswa yang ditawarkan kepada siswa kelas IX yang berjumlah 23 orang, dimana mereka diberikan pilihan untuk melanjutkan studi sekolah menengah di Jawa Timur dalam naungan Muhammadiyah Wilayah Jawa Timur. Oleh karena itu, dalam upaya menunjang program beasiswa di Indonesia tersebut, kami memberikan edukasi terkait salah satu skills adaptasi yang penting, yakni kemampuan interpersonal (Interpersonal Skills). Sebelumnya, kami mengadakan penilaian (assessment) untuk mengukur kondisi mereka secara umum, yang meliputi tingkat kecemasan, keberfungsian sosial & orientasi komunal, serta kepercayaan dirinya, serta melakukan wawancara pada tiap individu  untuk mengetahui lebih lanjut mengenai kondisi kesiapan siswa dalam rangka melanjutkan studi ke sekolah menengah, yang mana hasilnya menunjukkan bahwa mereka memiliki kekhawatiran beradaptasi, seperti takut tidak memiliki teman karena susah berbaur/bersosialisasi. Atas dasar hal tersebutlah kami mencanangkan program preparation class yang ditujukkan untuk siswa/i kelas IX SIJB.

Interpersonal Skills

Berbicara mengenai Interpersonal Skills, Interpersonal skills adalah salah satu faktor penting keberhasilan individu dalam meniti kehidupannya. Hal ini mencangkup kemampuan untuk membaca sinyal yang dikirim orang lain dan menafsirkannya secara akurat untuk membentuk tanggapan yang efektif. Jadi, keterampilan ini sangat penting untuk membangun dan memelihara hubungan sosial. Selain itu, interpersonal skill juga merupakan kemampuan yang penting sebagai bekal untuk merantau. Misalnya, ketika kita berada di lingkup sosial yang baru. Dengan berbekal interpersonal skill yang baik, kita dapat dengan mudah bersosialisasi, terlibat dalam suatu hubungan pertemanan, dll. Interpersonal skills sendiri mencangkup kemampuan komunikasi verbal maupun non-verbal, kemampuan mengatasi konflik, empati dan active listening, teamwork, serta fleksibel. Hal itu merupakan kriteria penting untuk sukses ketika terlibat dalam interaksi sosial dengan cara memahami orang lain. 

Luaran dari kegiatan ini berupa pocket book, yang berisi perkenalan mengenai apa itu interpersonal skills, mengapa skills tersebut penting, contoh interpersonal skills yang harus dikuasai, tips meningkatkan interpersonal skills, serta kami juga mencantumkan sumber tambahan berupa video YouTube mengenai interpersonal skills yang dibahas oleh ahli. Dengan demikian, siswa mempunyai “pegangan” bahkan saat program preparation class ini telah selesai. Setelah mendapatkan ilmu dari edukasi yang kami berikan, harapannya seluruh peserta dapat mengaplikasikan ilmu tersebut di sekolah menengah atau bahkan di dunia perkuliahan. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline