Lihat ke Halaman Asli

Fajar Merah

Wartawan

Rusman Resmi Pimpin SOKSI Kota Bekasi

Diperbarui: 19 Maret 2024   20:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dok. pri

Rusman Fadilah dilantik sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (Depicab) Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) Kota Bekasi, Senin (18/3/2024)

Pria yang juga menjabat yang juga menjabat sebagai Ketua AMPG Kota Bekasi itu diberi tugas membesarkan Soksi di Kota Bekasi. Serta mengatarkan calon Wali Kota Bekasi memenangkan Pilkada 2024.

Ketua DPP Golkar Bidang Ormas Fahd Arafiq yang turut hadir pada kegiatan tersebut mengatakan optimistis dengan kepemimpinan Rusman Fadilah sebagai Ketua Depicab SOKSI Kota Bekasi akan mampu membawa semangat baru dalam menyukseskan Partai Golkar di Kota Bekasi

Dirinya menyatakan, tugas memenangkan Partai Golkar pada Pilkada 2024, bukan hanya diemban Rusman, tetapi seluruh anggota SOKSI

Karena itu, SOKSI harus menjadi garda terdepan dalam memenangkan Partai Golkar hususnya pada perhelatan Pilkada Kota Bekasi.

"SOKSI adalah organisasi yang memiliki ikatan kesejarahan panjang dengan Partai Golkar, di tubuh SOKSI mengalir semangat karya kekaryaan dalam segala kiprahnya," tegasnya.

Sekretaris Jenderal Depinas Soksi, Ilyas Indra menuturkan SOKSI adalah organisasi besar yang juga pendiri Golkar. Karenanya, SOKSI harus mampu memenangkan Partai Golkar disetiap momentum penyelenggaraan Politik, termasuk mengawal semua program pembangunan yang selama ini diperjuangkan Partai Golkar.

Dia mengingatkan, pentingnya politik karya kekaryaan yang selama ini menjadi landasan kekuatan Partai Golkar.

"Saya ingatkan SOKSI adalah kekuatan kekaryaan itu. Partai Golkar adalah partai yang sudah berpengalaman dan paling lincah dalam kekuasaan sehingga selalu mampu beradaptasi dalam setiap dinamika politik apa pun," tutur dia.

"Tugas bapak dan ibu, besarkan dulu Partai Golkar, agar mencapai elektabilitas tertinggi," ucapnya

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline