Lihat ke Halaman Asli

faiz Ulinnuha

Mahasiswa

Mengenali Skimming, Metode Kejahatan ATM

Diperbarui: 20 Desember 2019   01:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Dengan bertambah banyaknya masyarakat yang terkena Skimming belakangan ini, kita perlu mengetahui apa itu Skimming dan apa saja yang harus diperhatikan. Skimming sendiri merupakan metode pengambilan data informasi pada kartu kredit dan kartu debit yang dilakukan melalui chip atau strip magnetik yang ada dalam kartu tersebut. Para pelaku sendiri membutuhkan alat dari luar negeri yang disebut Skimmer, alat ini pada umumnya akan ditaruh dimana kartu ATM akan dimasukkan. Selain Skimmer pelaku juga memasang kamera pengintai, hal ini digunakan untuk mengetahui PIN yang diketikkan nasabah. Melalui alat tersebut pelaku akan menguras isi ATM korban yang akan dikloning ke ATM kosong.

 Ciri-ciri ATM yang dipasangi Skimmer

Sulit tentunya mengetahui ATM yang telah dipasangi Skimmer, namun ada beberapa hal yang perlu kita waspadai ketika bertemu dengan ATM sebagai berikut :

1. Bentuk mulut slot kartu yang berbeda

Umumnya Skimmer akan dipasang pada mulut slot kartu. Jika anda merasa ada yang berbeda pada mulut slot kartu ATM sebaiknya urungkan niat bertransaksi anda, sebaiknya mencari ATM lain didekat wilayah tersebut.

2. Ada alat yang mengganjal pada bagian kanopi (tudung) penutup keypad

Sebelum memasukkan kartu ATM ada baiknya jika anda meraba kanopi yang berada di atas keypad mesin ATM. Biasanya pelaku Skimming akan memasang spycamera dibawah kanopi tersebut, hal ini berguna untuk mengetahui nomor PIN nasabah.

3. ATM yang berada di tempat wisata dan wilayah terpencil

Seperti yang diberitakan kemarin, pelaku Skimming ATM melancarkan aksinya di tempat wisata maupun tempat- tempat terpencil.

Hal-hal yang perlu dilakukan untuk menghindari Skimming

Jangan biarkan ATM terkuras secara tiba-tiba, untuk menghindari menjadi korban Skimming perlu kita ketahui hal-hal berikut ini :

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline