Senja dan fajar,
Keduanya sama
Sama-sama memancarkan cahaya semu
Sama-sama menjadi batas siang dan malam
Dalam semu itu tumbuh sebuah rasa
Rasa yang membawa mereka yang menikmatinya dalam suasana indah dalam hatinya
Cahaya semu itu tak hanya indah bila dipandang, namun juga menumbuhkan kagum
Pada alam, dan sang pencipta alam
Fajar,
Dia datang saat manusia masih terlelap dalam istirahat yang tenang,
Dia hadir untuk menemani jiwa-jiwa yang akan memulai setiap pekerjaan