Indonesia adalah salah satu Negara dengan kekayaan sumber energi yang paling melimpah di Dunia. Indonesia menjadi salah satu surga energi yang Tuhan Limpahkan kekayaannya diatas negara lain.
Kekayaan sumber daya energi Indonesia Terhampar dari Sabang hingga Merauke. Bisa dikatakan Indonesia merupakan salah satu negara dengan penghasil sumber energi yang menjadi harapan keberlangsungan hidup manusia melalui kekayaan energinya.
Kekayaan yang melimpah tersebut kemudian akan terus dikembangkan dan dijaga kelestariannya demi terciptanya keberlangsungan Pemanfaatan energi yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.
Energi ramah lingkungan sendiri adalah jenis energi yang kemudian bisa terus diperbarui juga penggunaannya ramah untuk sebuah lingkungan yang sehat yang tidak menimbulkan banyak akibat negatif. Hal itu berbanding terbalik tentunya dengan energi fosil.
Indonesia sendiri dengan kekayaan yang sebegitu melimpahnya menawarkan banyak energi alternatif, pengelolaannya pun sedang diusahakan pemerintah untuk ditumbuhkembangkan. Masyarakat setempat bekerja sama dengan pihak pemerintah bahu-membahu membangun ide tersebut.
Indonesia pun adalah negara yang mempunyai komitmen tinggi untuk keberalihan sistem energi fosil ke energi alternatif. Alasannya tentu sederhana, namun nampak jelas dampak dan efeknya untuk lingkungan dan keberlangsungan hidup masyarakat. Ketersediaan energi fosil kian hari kian menipis sehingga butuh suatu alternatif yang mampu menggantikan hal tersebut demi terciptanya keseimbangan sebuah alam.
Batu bara dan minyak bumi menjadi contoh konkrit nyata terkait adanya energi fosil. ketergantungan terhadap batu bara dan minyak bumi tersebut lama-kelamaan akan menjadi sebuah tradisi yang turun temurun. Akan tetapi demikian karena energi fosil tidak dapat diperbarui, maka lama kelamaan energi itu akan habis tak bersisa.
Energi alternatif merupakan satu hal yang patut dicoba oleh pemerintah untuk mengatasi hal tersebut. Matahari, air, angin, udara, panas bumi dan lain sebagainya merupakan energi alteratif yang mungkin bisa kita lakukan untuk membantu mencegah hal tersebut.
Menarik lagi tentunya mengingat bahwasanya alam semesta bukan milik manusia semata, manusia agaknya harus memperhatikan hal tersebut demi keadaan yang seimbang di alam raya ini.
Penggunaan energi yang efisien dan tidak boros dalam pemanfaatannya adalah salah satu hal yang dapat kita lakukan. Menggunakan listrik seperlunya,seperti mematikan lampu jika tidak perlukan adalah hal yang sederhana namun luput dari perhatian masyarakat.