Walau Hampir Dilupakan, Para Petani Tua di Kelurahan Ketami Masih Melakukan "Methik Pari": Mengharapkan Berkah Panen dengan Doa dan Nasi Berkat
Indonesia merupakan salah satu negara Agraris yang kaya akan tradisi serta adat istiadat. Salah satu Tradisi dari negara Agraris tersebut yang lekat kaitanya dengan mata pencaharian penduduk indonesia adalah tradisi Panen Padi atau "Methik pari" yang banyak sekali dilakukan oleh masyarakat petani Jawa. tradisi wiwit pari ini merupakan tradisi yang dilakukan ketika sudah menjelang waktu panen pari melalui doa doa yang dipanjatkan serta nasi berkat yang dibagikan ke para petani, semua itu dilakukan dengan harapan bahwa hasil panen yang diperoleh mendapat keberkahan. Namun dalam tradisi ini, uniknya tidak semua para Petani di Jawa melakukan Tradisi Methik pari dengan cara atau proses yang sama, Sebagian melakukannya dengan cara yang berbeda dan beberapa karena menyesuaikan dengan perkembangan zaman.
Salah satu tempat yang beberapa masyarakat petani nya masih melakukan Methik pari namun dengan Proses yang berbeda adalah Kelurahan Ketami. Kelurahan Ketami merupakan kelurahan yang terletak di Kecamatan Pesantren, Kota Kediri, Provinsi Jawa timur. Ditempat ini beberapa Petani nya yang berusia tua masih menjalankan tradisi Methik Pari dengan harapan dapat membawa keberkahan saat panen. Namun Tradisi Methik Pari yang ada di kelurahan Ketami ini berbeda dengan Methik pari yang ada di jawa sejak dulu. Perbedaan nya tersebut terletak pada Doa dan proses penyuguhan Makanan atau Nasi berkat.
Melalui wawancara dengan petani Lokal di sana yaitu Ibu Pademi. Beliau mengatakan, Dahulu sejak saya masih kecil tradisi Methik pari disini itu dulunya dilakukan dengan genduren yaitu mengundang beberapa warga termasuk anak-anak dan melakukan doa bersama, Doa doa yang dibacakan dulu pun adalah doa-doa jawa, Namun Sebelum melakukan Genduren ini terlebih dahulu si pemilik sawah yang melakukan Methik pari itu menaruh nasi berkat berjumlah 4 buah pada sisi pojok sawah, Isi nasi berkat itu ada kulupan ikan teri dan sambal. Setelah itu selesai berdoa bersama, Nasi berkat yang ditaruh di sisi sawah itu tadi kemudian dibagikan dan dimakan bersama.
Namun Kini, Ibu Pademi yang sudah berusia 50 an itu tidak lagi melihat tradisi Methik pari seperti zaman dulu. Ia mengatakan, Kini hanya para Petani tua saja yang masih melakukan tradisi tersebut, itupun juga berbeda saat dia masih kecil, Sekarang saya dan para petani tua yang lain melakukan tradisi wiwit pari ini tanpa ada proses genduren atau tidak lagi mengundang orang banyak. Para Petani disini cukup menaruh Nasi berkat sebanyak 4 buah pada ke empat sisi sawah kemudian membaca Doa sendiri dan Doa nya menurut agama masing bukan doa jawa seperti dulu, karena saya islam saya membaca Doa islam dengan mengharap supaya panen ini membawa keberkahan bagi keluarga dan orang orang. Setelah saya berdoa, Biasanya nasi berkat yang ditaurh itu saya bagikan ke orang yang saya temui disawah kadang kala ke sesama petani tapi juga ke orang lewat yang ditemui.
Menjadi seorang Petani itu adalah pilihan hidup namun Juga takdir bagi orang orang dulu. kata ibu Pademi, Saat saya masih muda dulu banyak sekali orang orang yang memilih menjadi petani karena paksaan keluarga, orang orang dulu kalo ingin sekolah itu sangat sulit karena orang tua hanya memperioritaskan anaknya untuk pergi Ngarit (bertani). Ibu Pademi berharap bahwa generasi muda sekarang tidak malu dalam memilih pekerjaan menjadi petani, Karena Pertania meskipun pekerjaan kuno tapi bila dipadukan dengan teknologi sekarang maka hasilnya sangat menguntungkan.Namun, banyak generasi muda yang tidak mau menjadi Petani, Para generasi muda mereka Lebih memilih bekerja menjadi PNS, Pekerja kantor dsb. Padahal Petani merupakan tumpuan Prekonomian Bangsa Indonesia dan juga sangat diperlukan dalam menjaga sektor ketahanan pangan bagi bangsa indonesia, selain itu Apabila tidak ada lagi generasi muda yang mau bertani maka hilang juga tradisi bercocok tanam dan ilmu pertanian yang telah diturunkan oleh nenek moyang kita dari generasi ke generasi. Tradisi merupakan ciri unik suatu bangsa yang kaya akan budaya dan masyarakatnya yang majemuk.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H