Lihat ke Halaman Asli

Faiza Nabila

Mahasiswa

Bantu UMKM Lokal Mahasiswa KKN UNIMAL Kelompok 41 Kembangkan Inovasi Olahan Emping Jagung dan Kenalkan Media Sosial Sebagai Media Pemasaran

Diperbarui: 16 November 2023   08:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Pribadi

Mahasiswa Kuliah kerja Nyata kelompok 41 Universitas Malikussaleh membantu UMKM lokal desa Cot Keumuneng, Kecamatan Sawang dengan mengembangkan inovasi olahan emping jagung dan kenalkan media sosial sebagai media pemasaran, rabu (15/11/2023)

Desa cot Keumuneng merupakan salah satu sentra produksi emping jagung di kecamatan Sawang, emping yang diproduksi masih sama seperti emping dari daerah lainnya sehingga mahasiswa KKN kelompok 41 mengadakan penyuluhan cara pemasaran produk emping jagung dengan media sosial serta mengembangkan olahan emping jagung dengan berbagai varian rasa.

Sistem pemasaran yang digunakan hanya mengandalkan penjualan secara langsung dipasar dan produk jagung dijual mentah yang perlu digoreng untuk dikonsumsi. Melihat hal tersebut, mahasiswa kkn unimal kelompok 41 berinisiatif memamfaatkan media sosial sebagai sarana pemasaran produk emping jagung untuk memperluas pangsa pasar serta mengembangkan produk emping jagung menjadi olahan siap konsumsi dengan berbagai varian rasa dan dikemas dengan kemasan yang menarik.

Kegiatan diawali dengan mengikuti proses pembuatan emping dari peremdamam biji jagung hingga proses penjemuran. "kegiatan penyuluhan ini bertujuan untuk memperluas pasar, memberi pelatihan pengemasan produk yang menarik. Selain itu juga membantu pelaku usaha emping jagung dalam memasarkan produk secara luas melalui media sosial seperti WhatsApp dan Instagram." Pungkas Fakhri ketua kelompok 41

Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN kelompok 41 berharap dapat meningkatkan omzet emping jagung yang akan meningkatkan perekonomian masyarakat Cot Keumuneng.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline