Lihat ke Halaman Asli

NgameN

Public Social

Piala Dunia U20 Indonesia

Diperbarui: 4 Maret 2023   06:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi - Indonesia siap menjawab kepercayaan untuk menggelar Piala Dunia U20 (ANTARA/Juns) 

Tentu merupakan kebanggan buat kita sebagai bangsa Indonesia yang di pilih menjadi tuhan rumah Piala Dunia U20. Ajang Internasional itu akan di selenggarakan di Indoneisa pada tanggal  20 Mei hingga 11 Juni 2023 mendatang. ini merupakan Event resmi FIFA Piala Dunia kedua yang di selenggarakan di Asia Tenggara setelah Malaysia yang menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 tahun 1997 dan untuk pertama kalinya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 di 2023 mendatang.

Lima penawaran untuk menjadi tuan rumah edisi 2021 diajukan pada 2019, dan Indonesia diumumkan sebagai pemenang penawaran pada 24 Oktober 2019 Setelah turnamen batal digelar pada 2021 yang di sebabkan wabah Covid19, pada 24 Desember 2020 FIFA memberikan hak tuan rumah edisi 2023 kepada Indonesia.

PSSI telah mengumumkan dan menunjuk enam stadion untuk pertandingan Piala Dunia U-20 2021 yang pada saat itu sempat ditunda oleh FIFA terkait pandemi Covid-19, enam tempat penyelenggaraan tersebut diantaranya: Palembang, Jakarta, Bandung, Surakarta, Surabaya dan Gianyar.

Dan ini dia Negara yang sudah pasti tampil di Piala Duni U20
UEFA: Slovakia, Italia, Israel, Perancis, Inggris 

OFC: Selandia Baru, Fiji 

Concacaf: Amerika Serikat, Honduras, Guatemala, Republik Dominika

Conmebol: Brasil, Uruguay 

Tuan Rumah: Indonesia

Untuk itu kita sebagai warga negara Indonesia yang memiliki rasa Nasionalisme tinggi mari kita sama-sama mendukung Timnas Indoneisa, dan kita tunjukan Kepada Dunia Kalau Indonesia bisa jauh melangkah ke depan dengan negara tetangga kita dan ini kesemapatan kita untuk membuktikan semua itu keapda Dunia.

 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline