Kamis,(26/10/2023) merupakan hari dimana Mahasiswa KKN Tematik Desa Ngimbang memasang nama-nama jalan di Desa Ngimbang Kecamatan Palang Kabupaten Tuban. Pemasangan nama jalan ini bertujuan untuk memberi patokan di setiap jalan yang sudah ada. Dan juga memudahkan warga desa mengenali jalan-jalan yang ada di desa nya.
Terdapat 10 plang jalan yang dipasang di titik-titik yang berbeda, yakni : Jalan Lohji, Jalan Waduk, Jalan Kuburan, Jalan sarean, Jalan Sendang, Jalan Pendopo, Jalan Bintang, Jalan Masjid, Jalan Lapangan, dan Jalan Manunggal. Sebanyak 23 mahasiswa dibagi mendjadi 3 tim dengan setiap tim nya memasang 3 hingga 4 plang nama jalan. Kegiatan ini berlangsung dengan semangat dikarenakan antusias warga desa yang membantu Mahasiswa dalam pemasangan tersebut.
Plang nama jalan ini merupakan bentuk simbolis dari mahasiswa sebagai cindera mata kepada Desa Ngimbang, Yang dimana akan menjadi sebuah kenang-kenangan kelak. Harapan dari pemasangan plang nama jalan ini guna memudahkan warga mengenali jalan-jalan yang ada di desanya, dikarenakan Desa Ngimbang belum memiliki plang nama jalan yang terpasang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H