Lihat ke Halaman Asli

Tips Membeli Oleh-oleh Murah saat Libur Lebaran

Diperbarui: 1 Juli 2016   14:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Belanja Oleh-Oleh Libur Lebaran. (Foto: sunnyvale.ca.gov)

Membeli oleh-oleh atau buah tangan untuk teman kantor, teman rumah, atau keluarga di kota saat mudik Lebaran sudah jadi tradisi. Tidak lengkap rasanya pergi mudik ke kampung halaman tanpa membawa buah tangan ketika kembali sampai di rumah nanti. Tapi terkadang, hal itu cukup menguras pengeluaran Anda selama libur lebaran. 

Namun Anda tidak perlu khawatir, dengan menerapkan 5 tips yang berdasarkan pengalaman pribadi dan saran dari Okezone selama mudik ke kampung halaman istri, Anda dapat menekan jumlah pengeluaran. Hal yang pertama adalah Jangan Takut Menawar. Saat belanja di pasar, bazar atau toko grosiran Anda harus berani untuk menawar. Tidak perlu takut menawar ketika ingin berbelanja di kampung halaman. Tetapi, Anda juga jangan menawar secara berlebihan dengan harga rendah sekali karena pedagang juga berjualan untuk mencari keuntungan. Ingat, jangan takut untuk menawar selama Anda menawar dengan harga yang masuk akal.

Berdasarkan Okezone, hal kedua adalah Gunakan Bahasa Daerah ketika bernegosiasi harga. Salah satu cara mendapatkan oleh-oleh dengan harga miring ketika mudik Lebaran adalah menawar dengan bahasa daerah. Bagi Anda yang merupakan orang asli daerah tersebut, sedikit banyak tentu mengerti bahasa setempat. Maka dari itu, manfaatkan kemampuan bahasa daerah ketika berbelanja. Kalau tidak bisa berbahasa daerah segera pelajari sebelum pergi mudik.

Sedangkan hal ketiga menurut saya adalah Jangan Pakai Baju Bagus. Bisa dibilang ini merupakan hal yang sering diabaikan orang ketika belanja oleh-oleh di daerah. Banyak pedagang yang sering memberikan harga lebih mahal kepada para pendatang. Untuk itu Anda harus berpenampilan layaknya orang sekitar. Jangan terlalu mencolok, hindari pakaian terlalu bagus yang menunjukkan bahwa Anda adalah pendatang.

Keempat adalah Jalan Kaki Tidak Perlu Bawa Mobil, karena kalau lokasi belanja oleh-oleh tidak jauh dari tempat menginap, sebaiknya pergi tanpa menggunakan mobil. Naik angkutan umum atau bahkan berjalan kaki bisa lebih baik. Kenapa demikian? Karena tidak sedikit pedagang tradisional yang memberikan standar harga lebih mahal apabila melihat pembelinya datang menggunakan mobil.

Kelima terakhir yakni Beli Banyak Sekaligus, ini merupakan cara yang paling ampuh untuk beli oleh-oleh dengan harga murah ketika mudik. Beli banyak barang belanjaan sekaligus bisa membuat Anda mendapatkan harga jauh lebih murah dibandingkan membelinya secara eceran. Bahkan harga yang diberikan bisa lebih murah hingga 25-50 persen tergantung berapa banyak barang yang dibeli.

Jadi, apakah Anda sudah mempersiapkan mudik pulang ke kampung halaman. Persiapkan juga membeli oleh-oleh lebih murah dengan menerapkan tips diatas. Selamat libur lebaran. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline