Lihat ke Halaman Asli

Cara Membuat dan Menggunakan Media Pembelajaran Hubungan antar Garis Matematika Kelas 4 SD

Diperbarui: 27 Desember 2022   10:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar Smart Line Board (Dokpri)

Hubungan Antar Dua Garis dan Sudut Yang Terbentuk merupakan materi yang mengulas hubungan antar dua garis yang berpotongan serta sudut yang terbentuk dari perpotongan dua garis sejajar oleh sebuah garis.


Hubungan antar dua garis terbagi menjadi 3 macam, yaitu :
1.Garis Sejajar
Garis tersebut diperpanjang sampai tak hingga dikatakan dua garis saling sejajar.Notasi untuk dua garis saling sejajar adalah "//". Lintasan kereta api merupakan contoh dua garis lurus yang jaraknya selalu tetap.
2.Garis Berpotongan
Dua garis dalam satu bidang datar dan berpotongan disalah satu titik dikatakan dua garis saling berpotongan. Sedangkan dua garis yang saling berpotongan dan membentuk sudut 90 dikatakan dua garis saling berpotongan tegak lurus.
3.Garis Berhimpit
Dua garis yang terletak pada satu garis lurus sehingga hanya terlihat sebagai satu garis dikatakan dua garis saling berimpit. Dua garis yang berimpit dapat dilihat pada jam dinding yang menunjukan pukul 12.00. Pada pukul 12.00, terlihat pada jarum jam panjang dan jarum jam pendek saling berimpit.


Media pendukung untuk mata pelajaran matematika kelas 4 SD tentang hubungan antar dua garis ini salah satunya yaitu smart line board tersebut. Media ini dapat membantu siswa agar lebih mudah memahami materi tersebut. Dibawah ini gambar media smart line board.

Tata cara pembuatan smart line board tersebut sangat mudah, dengan menggunakan bahan yaitu penggaris, gunting, kain flanel, origami, spidol, kain pita, double tape, dan styreofoam.
Langkah-langkah pembuatan smart line board :
1.Siapkan styreofoam terlebih dahulu.
2.Ambil kain pita yang sudah dipotong-potong, lalu tempelkan pada styrefoam menggunakan double tape.
3.Potomg kain flanel seukuran kain pita, kemudia tempelkan diatas kain pita menggunakan double tape.
4.Selanjutnya lakukan seperti diatas sebanyak 8 garis.
5.Kemudian hias papan smart line board menggunakan kertas origami.
6.Papan smart line board siap untuk digunakan.

Dibawah ini merupakan link youtube cara pembuatan media pembelajaran matematika tentang hubungan antar garis kelas 4 SD





BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline