Lihat ke Halaman Asli

EVRIDUS MANGUNG

TERVERIFIKASI

Pencari Makna

Lelaki dalam Bingkai Senja

Diperbarui: 15 Januari 2023   18:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

pexels.com

Sebentar lagi matahari dipanggil kembali ke tempat istirahatnya
Bukit-bukit berjejer di barat sudah mulai tersenyum
Menyapa datangnya sang penerang siang
Lalu menyembunyikan dirinya di belakangnya

Lelaki berjalan kaki  menjinjing kantong kresek besar
Menyapa ramah para pemilik rumah
Melemparkan senyum
Menawarkan beberapa kantong kresek          
Mengais rejeki tanpa gengsi

Kadang ada yang menolak
Dengan rasa kecewa pergi ke pintu berikutnya
Dengan menyembunyikan rasa malu
Di depan dadanya paling dalam

Waktu terus berlalu
Matahari di ufuk barat tinggal kepalanya saja yang belum disembunyikan
Perjalanan lelaki semakin jauh
Lalu pulang dengan kresek yang tersisa

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline