Lihat ke Halaman Asli

Eveline Yulianti Bayu

Ibu rumah tangga yang tinggal di outback Australia, mencintai budaya dan traveling.

Menikmati Nasi Babi Guling Sekar

Diperbarui: 24 Juni 2015   22:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13515615671803786009

[caption id="attachment_206566" align="alignnone" width="800" caption="Kepala babi guling utuh "][/caption] [caption id="attachment_206567" align="alignnone" width="800" caption="Lauk nasi babi guling Sekar"]

1351561748657935646

[/caption] Oleh : Eveline Y. Bayu Ketika berada di Bali, tidak ada salahnya untuk mencoba nasi babi guling Sekar. Nasi babi guling Sekar berada jalan Raya Kuta Pasar (dekat pertigaan), depan toko mas. Warung nasi babi guling Sekar mulai buka sekitar pukul 18.30 – 19.00 dan selalu ramai pengunjung. Meskipun warung selalu ramai pengunjung, Ibu pemilik nasi babi guling Sekar  tidak pernah lupa untuk sembahyang dan meletakkan sesajen di warungnya. Pengunjung dapat memilih duduk di bangku atau lesehan. Menu yang disediakan disini bermacam macam, ada sate babi manis, sate babi pedas, keripik kulit babi pedas (berwarna merah), keripik kulit babi tidak pedas (berwarna coklat), urap urap, sayur daun singkong rebus, daging babi yang diberi bumbu pedas, daging babi yang berwarna putih, kulit babi tipis (mirip plastik, berwarna merah kecoklatan), usus  dan tentu saja sambal. Pengunjung dapat memilih lauk tertentu yang disukai atau campur semua lauk. Untuk minuman, warung ini hanya menyediakan teh kemasan botol dan soft drink. Di etalase menu, pengunjung akan melihat kepala babi sampai setengah badan babi utuh yang telah dipanggang. Semua masakan yang ada, masing masing memiliki rasa yang dominan, ada yang gurih, ada yang pedas dan ada yang manis. Ketika semua masakan tersebut disajikan dalam piring dengan nasi hangat dan dimakan, maka rasanya saling melengkapi. Rasa pedas yang timbul bukan hanya berasal dari cabe saja, tetapi  dari rempah rempah seperti sereh dan jahe. Bumbunya meresap ke dalam daging babi, tetapi tidak menghilangkan rasa daging babi itu sendiri. Untuk harganya, tidak perlu takut mahal. Harga seporsi nasi babi dua puluh ribu Rupiah. Apabila ingin membeli sate babi saja, harganya dua puluh ribu Rupiah, untuk tujuh tusuk sate. Satu tusuk sate berisi dua potong daging babi. Harga keripik kulit babi dua puluh lima ribu Rupiah per porsi. Tidak rugi sedikit antri untuk mendapatkan seporsi nasi babi guling yang nikmat dan ditutup dengan sebotol teh dingin. Selain menikmati rasa nasi babi guling yang nikmat, pengunjung juga dapat menikmati kendaraan yang berlalu lalang di jalan. Bagi pengunjung yang tidak menyukai babi, dapat membeli makanan di warung sebelah yang menjual nasi pedas. Selamat mencicipi nasi babi guling Sekar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline