Bayangkan sebuah masa depan di mana anda dapat melakukan percakapan telepon dengan robot. Tapi, bukan dengan robot yang terdengar monoton, melainkan dengan robot yang terdengar luar biasa seperti manusia. Dulu hanya terdapat pada cerita fiksi ilmiah, sekarang teknologi ini sudah bisa kita coba.
Robot dengan cara berbicara seperti manusia ini dikenal dengan nama Conversational Talkbots, yang merupakan Mesin Kecerdasan Artifisial yang dibangun dibangun dengan teknologi Natural Language Understanding (NLU), Natural Language Processing (NLP), Automatic Speech Recognition (ASR) dan beberapa teknologi pendukung lainnya yang membuat Talkbot bisa terdengar hyper-realistic.
Teknologi ini memungkinkan perusahaan untuk meningkatkan efisiensi biaya dengan cara menurunkan biaya operasional dan peningkatan volume penjualan. Selain itu, keuntungan apa saja yang bisa didapatkan dengan menggunakan Talkbot pada call center anda?
Teknologi Disruptif di Dunia Bisnis
Salah satu kepentingan utama sebuah bisnis adalah untuk mengurangi pengeluaran demi memaksimalkan pendapatan.. Pada masa disrupsi ekonomi, sangat penting bagi berbagai bisnis untuk memastikan sumber daya yang mereka miliki dapat digunakan secara efektif dan efisien.
Terkait dengan call center, pekerjaan yang memakan banyak waktu biasanya membuang banyak resource yang dimiliki perusahaan. Pekerjaan-pekerjaan yang sifatnya repetitif seperti menelepon pelanggan untuk menanyakan apakah mereka tertarik dengan sebuah produk, atau menelepon pelanggan untuk mengkonfirmasi jadwal mereka seharusnya bukan menjadi pekerjaan yang memakan banyak waktu dan tenaga.
Ketika seorang agen call center yang pandai memastikan penjualan hanya ditugaskan untuk mengkonfirmasi jadwal pelanggan, artinya waktu, tenaga, dan talenta yang dimiliki agen tersebut terbuang sia-sia. Inilah mengapa Talkbot Conversational A.I. sangat dibutuhkan.
Mengikuti perkembangan global yang mendorong otomatisasi, Talkbot Conversational A.I. dapat memperkuat usaha anda melalui otomatisasi panggilan telepon yang bersifat repetitif seperti mengingatkan jadwal pertemuan, atau pekerjaan-pekerjaan lain yang mudah dilakukan.
Perkembangan pada teknologi Natural Language Understanding (NLU), Natural Language Processing (NLP) dan Automatic Speech Recognition (ASR) telah memberikan Talkbot kemampuan untuk mengidentifikasi maksud penelepon serta konteks pernyataan yang mereka berikan.
Dengan mengotomatisasi panggilan telepon yang repetitif, perusahan dapat memfungsikan agen-agen call center terbaik untuk menghandle panggilan telepon yang lebih kompleks dan membutuhkan sentuhan manusia. Dengan begitu, perusahaan dapat memastikan efisiensi pengeluaran saat menjalankan bisnis.