Surabaya sebagai kota metropolitan di Jawa Timur memiliki banyak pusat perbelanjaan, bisnis atau perusahaan, hingga restoran. Kondisi tersebut melahirkan tempat perbelanjaan hadiah yang menjamur di berbagai sudut Kota Surabaya, salah satunya De L'Art.
De L'Art sudah berdiri sejak 2021. De L'Art hadir dengan inovasi baru yaitu menyediakan berbagai jenis hadiah mulai dari buket berupa makanan, uang, hingga barang sampai hampers dengan harga terjangkau. Adapun contoh buket yang diproduksi De L'Art seperti buket snack, buket kerupuk, buket balon, buket teh, buket hijab, buket bahan dan peralatan masak, buket kopi, buket bunga, dan berbagai jenis buket lainnya. Selain itu, juga terdapat berbagai hampers. Kedepannya, De L'Art akan mengembangkan berbagai macam produk atau hadiahnya seperti papan kayu, hiasan mobil, home decore dan lain sebagainya.
Kemudian, De L'Art juga memiliki berbagai keunggulan dibandingkan dengan toko buket lainnya. Berikut beberapa kelebihannya, yaitu:
1. Mudah
Proses pembelian buket di toko kami sangatlah mudah. Customer cukup menghubungi nomor yang sudah terdapat di bio instagram atau kirim pesan lewat instagram (DM) langsung.
2. Harga Murah
Harga buket di De L'Art sangat terjangkau, mulai dari 20.000.
3. Berpengalaman dan Handal
De L'Art sudah berpengalaman dan handal dalam membuat semua rangkaian karangan buket.
4. Bisa Custom
De L'Art menyediakan custom pada pelanggan yang ini memesan buket sesuai dengan kebutuhan dan anggaran.