Bukit Sidoguro yang terletak di Nglebak, Desa Krakitan, Kecamatan Bayat ini menjadi salah satu destinasi wasata yang Instagrammable di Klaten. Objek wisata yang di resmikan pada 29 Desember 2019 ini memiliki pohon-pohon buatan menyerupai payung mirip Gardens by The Bay-nya Singapura. Pada puncak bukit dilengkapi dengan beberepa spot selfi.
Akses menuju puncak bukit berupa jalan setapak melalui bebatuan kapur. Dengan harga tiket 5000/orang, anda sudah dapat menikmati pesona dan keindahan alam khas perbukitan. Di bukit ini juga di sediankan area bermain dan tempat bersantai, jadi anda bisa menikmati keindahan Klaten dari Ketinggian.
Bukit ini juga menawarkan Panorama alam dengan pemandangan lengkap. Pemandangan semakin lengkap dengan bisa melihat sunset pada sore hari ketika berada di atas bukit. Jadi tunggu apalagi, ayo isi liburanmu dengan mengujungi objek wisata baru di Klaten ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H