Lihat ke Halaman Asli

Kolaborasi PKM Universitas Persada Indonesia YAI bersama UMKM Jawara Depok Dalam Pelatihan Perijinan, Vidiography, Branding untuk Produk Kuliner

Diperbarui: 27 September 2023   05:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar 1. Foto Bersama peserta pelatihan pada tanggal 22 September 2023

UMKM atau Usaha Mikro, Kecil dan Menengah pasca pandemi covid-19  mengalami perkembangan dikarenakan pertumbuhan ekonomi yang terus meningkat. 

Perkembangan ini menuntut pelaku UMKM untuk lebih kreatif dan inovatif serta dapat mengikuti perkembangan tren yang ada.  Oleh karena itu literasi digital untuk perijinan UMKM, pemasaran maupun untuk manajemen bisnis sangat di perlukan bagi UMKM khususnya UMKM  Jawara Depok yang merupakan Mitra dari Tim PKM Universitas Persada Indonesia Y.A.I Tim PKM  Universitas Persada Indonesia Y.A.I yang diketuai oleh Nafisah Yuliani, S.Pt, MM  dengan anggota Ir. Essy Malays Sari Sakti. MMSI dan Dian Gustina, Skom, MMSI  dalam pelaksanaan kegiatan dibantu oleh empat mahasiswa, yaitu Annisa Syaidina Irwanto (Fakultas Ekonomi Dan Bisnis ,prodi Akuntansi),  Brigitha Agnes Prasetyo (Fakultas Ekonomi Dan Bisnis ,prodi Manajemen), Audy Aindira (Fakultas Teknik- Prodi Sistem Informasi ) dan Eveline Nazirah Kertapradja (Fakultas Teknik- Prodi Sistem Informasi). 

Tim PKM Universitas Persada Indonesia Y.A.I  telah mengadakan kegiatan pelatihan bag UMKM Jawara Depok. Adapun tema yang diusung dalam kegiatan PKM adalah “ Menuju Transformasi Digital Dalam menghadapi Tantangan Revolusi Industri 4.0” . Kegiatan pelatihan tahap 1 dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus dengan 4 pelatihan dan bimbingan teknis, yaitu memotivasi pelaku UMKM untuk sukses dengan strategi pemasaran digital dan pandai melihat peluang bisnis , pelatihan ecommerce sebagai media pemasaran dan penjualan (Tik tok dan Shopee), pelatihan pembuatan laporan keuangan dengan menggunakan excel dan Manajemen pengembangan produk menggunakan metode Scamper.

Gambar 2. Tim PKM Universtas Persada Indonesia YAI

Kegiatan pelatihan tahap 2 dilaksanakan pada tanggal 22 September 2023 bertempat di Aula Kecamatan Cinere Depok. Pada pelatihan kali ini ada 4 pelatihan dan bimbingan teknis yang dilakukan, yaitu Pelatihan tentang Perinzinan untuk legalitas UMKM yang disampaikan oleh Abba Zubair Al Awwa (Jawara Depok), Pelatihan Vidiography dan Menjadi Conten Cerator (Pemula) yang disampaikan oleh  Efaningsing, A.MD (CEO Denbagus TV), dan Pelatihan Kreasi Kuliner dengan menggunakan Ampas Tahu yang disampaikan oleh Ir. Essy Malays Sari Sakti, MMSI  (Tim Dosen) dan Pelatihan Branding Produk Kuliner & Pembuatan Variasi Produk dengan Creeper Maker yang disampaikan oleh Nafisah Yuliani, S.Pt,MM  (Tim Dosen).

Gambar 3. Pelatihan tentang Perinzinan untuk legalitas UMKM yang disampaikan oleh Abba Zubair Al Awwa (Jawara Depok)

Gambar 4. Pelatihan Vidiography dan Menjadi Conten Cerator (Pemula) yang disampaikan oleh  Efaningsing, A.MD (CEO Denbagus TV)

gambar 5. elatihan Kreasi Kuliner dengan menggunakan Ampas Tahu yang disampaikan oleh Ir. Essy Malays Sari Sakti, MMSI  (Tim Dosen)

gambar 6.Pelatihan Branding Produk Kuliner & Pembuatan Variasi Produk dengan Creeper Maker   oleh Nafisah Yuliani, S.Pt,MM  (Tim Dosen). 

Tujuan kegiatan pelatihan tahap 2 ini untuk memberikan pengetahuan pentingnya perizinan atau Legalitas usaha yang merupakan sumber informasi yang bersifat resmi  terkait identitas dan pendirian usaha, serta legalitas di depan masyarakat.  Legalitas usaha menjadi sebuah bukti bahwa suatu usaha telah layak atau lolos dari aspek-aspek yang membuat produk itu tidak bisa dipastikan kehalalannya dan keamanannya. Branding produk penting bagi UMKM karena Merek (Brand)  akan mewakili produk secara keseluruhan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline