Lihat ke Halaman Asli

Esi Suwarsihe

Sundanese | Mahasiswi | Media Addict

Mahasiswa KKN Universitas Budi Luhur Ajarkan Anak-anak untuk Terus Menjadi Generasi Milenial di Masa Pandemi

Diperbarui: 26 Agustus 2021   22:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pembukaan Program KKN Kelompok A7 Periode 2021/2021. (Kiri ke Kanan) Chika, Suci, Risda, Fina, Shintia, Hj. Zakiyah, Widya, Esi, Yuli, Khafi, Irwan. (Dokpri)

Kegiatan Mahasiswa KKN Kelompok A7 Universitas Budi Luhur, ajarkan Anak-Anak untuk terus Menjadi Generasi Milenial (Kreatif, Aktif, dan Inovatif) di Masa Pandemi.

 

 Jakarta: Sabtu, 17 Juli 2021 Mahasiswa/i KKN Universitas Budi Luhur Kelompok A7 Periode Genap 2020/2021 melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata di Pusat Perguruan Islam Daarul Faiziin, Kepa Duri, Jakarta Barat.

Pada kesempatan ini Mahasiswa/i Universitas Budi Luhur yang terbentuk dalam kelompok A7 dengan Dosen Pembimbing Eryco Muhdaliha, S.E,. M.M Melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Masa Pandemi. Kelompok KKN A7 dari Universitas Budi Luhur telah mengadakan kegiatan KKN yang bertema Mengajarkan Anak-Anak untuk terus Menjadi Generasi Milenial yang Kreatif, Aktif, dan Inovatif di Masa Pandemi ini. Program KKN tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan demi kesehatan Anak-anak Yayasan dan mahasiswa sendiri di masa pandemi COVID-19.

Kunjungan Mahasiswa KKN di Pusat Perguruan Islam Daarul Faiziin. (Dokpri)

Mahasiswa berkunjung dan meminta izin untuk melaksanakan Kegiatan KKN di Pusat Perguruan Islam Daarul Faiziin yang berada di Jl. Asia Baru Kepa Duri RT.010/04 No.25 Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Kegiatan KKN dilaksanakan selama 2 minggu tepatnya sejak tanggal 17 Juli 2021 sampai dengan 25 Juli 2021. Kelompok KKN A7 memiliki beberapa kegiatan yang dilakukan pada saat melakukan KKN, diantaranya Edukasi, berbagi pengetahuan dan motivasi (Kreatif, Aktif, dan Inovatif), permainan edukatif, pembagian hadiah, pembuatan teknologi website, serta adanya kegiatan penunjang seperti membagikan masker, penyemprotan desinfektan, membuat tempat cuci tangan sederhana, pemberian bingkisan dan santunan.

Permainan Edukatif (Dokpri)

Pembagian Hadiah. (Dokpri)

Program kerja utama pada kelompok KKN A7 adalah permainan edukatif yang dilaksanakan bersama anak-anak yayasan Pusat Perguruan Islam Daarul Faiziin yang dimana kegiatan ini memiliki program untuk mengedukasi para anak-anak dengan cara bermain permainan mengenai materi-materi terkait ilmu pengetahuan dan motivasi (Kreatif Aktif, dan Inovatif) guna menumbuhkan sikap percaya diri serta melatih kreatifitas dan perkembangan para anak-anak yayasan sejak dini. 

Untuk membuat anak-anak lebih antusias mengikuti permainan edukatif ini, kami memberikan hadiah kepada anak-anak yayasan. Metode permainan edukatif ini juga diharapkan agar dapat menjadi referensi bagi pengurus dan pendidik yayasan Pusat Perguruan Islam Daarul Faiziin untuk diterapkan ke depannya, karena dengan adanya permainan edukatif ini juga membantu para pendidik dalam pembentukan karakter para anak-anak yang berada di yayasan Pusat Perguruan Islam Daarul Faiziin.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline