Lihat ke Halaman Asli

Selalu Backup BB dengan BBDM atau BBDS versi 6.xx

Diperbarui: 26 Juni 2015   04:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Lho BB-nya sudah ganti baru ya? Makanya tak ping gak juga nyahut!" "Wah alamat kawn-kawan di BB hilang semua deh, barusan beli BB baru sih" Komentar di atas ditambah sebuah komentar di tulisanku tentang Blackberry Desktop Manager atau Blackberry Desktop Software membuatku tersadar, bahwa kepemilikan BB memang masih jadi life style di kalangan pengguna BB. [caption id="attachment_118304" align="aligncenter" width="635" caption="Blackberry Desktop Software 6.xx"][/caption] Banyak pengguna BB yang tidak melakukan back up rutin datanya bahkan banyak yang tidak menginstall aplikasi BBDM/BBDS yang sangat memudahkan pengelolaan BB. Dengan aplikasi ini, maka kita bisa secara rutin diingatkan untuk melakukan back up. Melakukan proses install/uninstall, update aplikasi dan segala hal yang berhubungan dengan "device" kita. Kalau anda termasuk yang belum install aplikasi ini silahkan langsung download dan install di komputer, kecuali kalau memang anda ingin semua ditangani oleh teknisi saat BB anda bermasalah. [caption id="attachment_118305" align="aligncenter" width="640" caption="Install/uninstall Aplikasi BB dari PC"][/caption] Para pengguna BB di Indonesia ini memang aneh. Meskipun harganya mahal dan sering hang, tetapi tetap saja permintaan pembelian BB masih ada. Kalau BB sudah terlalu sering hang, mereka tidak mau berpikir panjang, langsung saja beli lagi yang baru. Padahal belum tentu BB hang karena rusak, karena bisa jadi karena tidak tahu SOP untuk perbaikan BB. Untuk yang demen/senang dengan Playbook dari RIM, maka jangan lupa juga install Blackberry Bridge agar bisa berselancar memakai layanan BB. Selama ini banyak sekali cara untuk mengoptimalkan BB, tapi yang paling sering dipakai kelihatannya adalah aplikasi "copot batere" dan aplikasi "WIPE". Dengan copot batere, maka otak BB akan segar kembali, sementara itu dengan melakukan WIPE, maka kita jadi merasa punya hape baru. Perintah WIPE memang akan menghapus data yang kita inginkan. Selanjutnya dengan BBDM/BBDS ini semua data akan dikembalikan ke peserta. Selamat install, salam sehati +++ Ternyata pembaca tulisanku tentang BBDM 5/6 di Blogger Bekasi sudah lebih dari 20 ribu. Wouw aku malah gak mengira jumlah pengunujung rumahku bisa sehebat ini, . [caption id="attachment_118306" align="aligncenter" width="480" caption="Blackberry Desktop Software di Bloggerbekasi.com"][/caption]

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline