Lihat ke Halaman Asli

Erwin Jajang Mawarna

Instruktur Sekolah Mengemudi

Antara Order Food, Mart dan Pengemudi (Car)

Diperbarui: 26 Juni 2022   19:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Antara Order "Food", "Mart" dan Mitra Pengemudi (Car)

Sore itu cuaca cerah dan kondisi lalu lintas belum begitu padat, saya melintas di kawasan Mega Kuningan Jakarta Selatan yang merupakan area ramai order. 

Banyak mitra pengemudi termasuk saya, yang bersiap meraih order lantaran sebentar lagi banyak karyawan kantor pulang bekerja.

Berkendara pelan mengitari area tersebut (melipir) sambil berharap order masuk.Tidak lama berselang apa yang saya harapkan jadi kenyataan. 

Pucuk dicinta ulam tiba. Order masuk! Alhamdulillah, ternyata saya terima 'Order Food'. 

Ya! Sebuah layanan untuk mengambil makanan siap saji di gerai food dan mengantarkannya ke pemesan seperti  karyawan kantor yang lembur, atau sekedar mentraktir teman.

Setelah menerima order itu langsung saya cek detil pesanan di aplikasi yang rupanya 25 bungkus kebab turki ukuran besar.

Lokasi pengambilan hanya berjarak 1 km dari posisi saya berada dan lokasi pengantaran di Jl.Gatot Subroto jakarta Selatan  hanya berjarak 3,5 km.

Setelah sampai dilokasi gerai yang ternyata berada di pelataran sebuah mini market,saya bergegas menunjukan pesanan yang tertera di layar aplikasi kepada petugas gerai, kemudian sayapun dipersilahkan menunggu.

Aplikasi pengemudi yang saya gunakan bukan hanya melayani jemput dan antar penumpang saja,namun bisa juga melayani jasa pengiriman   makanan siap saji (food). 

Mulai jajanan rumahan kaki lima seperti ketoprak, gado-gado, seblak dan sejenisnya, hingga pizza serta aneka makanan resto ternama lainnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline