Lihat ke Halaman Asli

Ngulik Musik Asyik

Diperbarui: 17 Juni 2015   11:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14240479931127768143

[caption id="attachment_397226" align="aligncenter" width="300" caption="Suasana Ngulik di kantor Kompasiana(dok pribadi)"][/caption]

Musik adalah bagian penting dalam kehidupan, dan acara nangkring di Kompasiana pada tanggal 13 februari lalu memberikan banyak sudut pandang tentang musik Indonesia, hadir penyanyi solo bernama Rega, dan juga produser Alpha record yaitu Mas Aldy Lauda, maka sore itu ilmu tentang dunia permusikan tanah air seolah terhampar.

Rega dengan single Takkan Lagi tampil ciamik, sedangkan Mas Aldy, wawasan musik dan juga pandangnnya tentang musik tanah air begitu luas, kita yang awam menjadi tahu betapa seharusnya kita bangga akan musik Indonesia, grup grup band maupun solois di tanah air, adalah grade unggulan untuk kawasan Asia Tenggara.

Walau sempat menyesal datang terlambat namun, tetap bersyukur bisa hadir walau di ujung acara, namun masih sempat mengikuti bincang seru bersama nara sumber acara, selain itu saya yang baru dua kali ikut acaranya Kompasiana nangkring, bertemu dengan sesama kompasianer adalah sesuatu banget, dan inilah memang serunya kopi darat.

Tadinya sempet pesimis tak terpilih untuk ikutan acara ngulik yang di kasih tema Meet The Labels, namun di waktu mepet hari H nya acara, ada email masuk yang menyebutkan saya ikutan acara, duh senengnya, tak sia sia menembus hujan dan acara pun bisa diikuti walau terlambat, akhirnya.

Thanks atas kaosnya, dan terima kasih untuk box mealnya, dan acaranya keren abis, salam dari kompasianer newbie ini,terima kasih.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline