Seorang ayah yang kuat dan tangguh merupakan faktor penting dalam membesarkan seorang putri yang kuat ,oleh karena itu ayah anda berhutang pada putri anda dan diri anda sendiri,tanpa putri anda ,anda tidak bisa menjadi sekuat ini dalam menghadapai kehidupan.seorang ayah yang tidak membutuhkan eksistensi melalui kehidupan anak-anaknya seringkali menyarankan anaknya dalam mengambil keputusan untuk masa depan anaknya ,dengan menanamkan sebuah keyakinan bahwa anaknya akan bisa mencapai apa yang menjadi keinginannya walau ayah tahu bahwa apa yang di inginkan anaknya bukan hal yang mudah dan pasti banyak kesulitan dan halangan yang akan menghadangnya,dan seorang anak seringkali berharap untuk memiliki keyakinan bahwa ayahnya adalah seseorang yang kuat dari pada yang dibayangkan ayahnya sendiri,dan seorang anak ,terutama seorang putri dari seorang ayah selalu membutuhkan hal yang terbaik dari ayahnya seperti kekuatan, keberanian, kecerdasan, bahkan juga membutuhkan empati ,ketegasan , kejujuran atau integritas dan kepercayaan diri dari sang ayah.dan seringkali kita mendapati seorang ayah juga bisa mengubah kehidupan anak gadisnya, karena dia adalah seorang pemimpin yang alami, begitu juga sebuah keluarga seringkali hanya mencari kualitas pada seorang pria,yang kita sebut ayah,dan menurut anggapan anak- anak kecil ayah adalah pusat dunia (mengetahui segalanya dan mampu melindungi dari semua ketakutannya ),dan apabila ayahnya sedang stres maka menurut anak-anak , maka mereka akan merasakan sakit perut yang melilit sepanjang hari (ikut merasakan cemas ),hingga stres sang ayah hilang, maka sembuhlah sakit perutnya.sebagai manusia yang pernah merasakan menjadi anak dan memiliki ayah , kita sering mendapati ayah kita jauh lebih kuat dari pada dugaan kita,dan ini biasanya akan digunakan untuk meningkatkan kehidupannya dengan kita sebagai anaknya ,dan dari sudut pandang seorang anak perempuan,tidak ada kata terlambat untuk memperkuat hubungan dengan ayahnya,untuk itu para ayah janganlah takut untuk menjalin hubungan yang baik dan kuat dengan anak perempuan anda,walau mungkin anda anggab mungkin sudah terlambat, karena bagaimanapun anak perempuan selalu membutuhkan dukungan dan bimbingan anda diusia berapapun mereka dan dalam kondisi paling baik dan paling buruk sekalipun.
Saat bersama ayahnya , seorang anak perempuan,akan mencoba lebih keras untuk berhasil,dan ketika ayahnya yang mengajarinya maka anak perempuan akan belajar lebih cepat,dan juga ketika ayahnya yang memandunya maka dia akan lebih yakin, dan semua ini merupakan bukti bahwa betapa besar pengaruh seorang ayah bagi anaknya termasuk seorang anak perempuan,bahkan seorang ayah juga harus mengajarkan pada anak perempuan ( bukan hanya ibu dalam hal ini ),untuk melaporkan pada guru atau petugas apabila ada pria dewasa atau orang asing lainnya apabila menyentuh daerah kemaluan, payudara(sekalipun belum tampak tumbuh berkembang ),dan jauh lebih baik bila mengajarkan pada anaknya baik perempuan atau laki-laki untuk menghindari hal-hal yang sekiranya mengarah kearah sana,terlebih pada anak perempuan, karena kita semua tahu bahwa masa pubertas anak perempuan lebih cepat dari pada teman laki-lakinya,yaitu sekitar usia 8 atau 9 tahun yaitu saat kelas 3 sd atau 4 sd.bahkan para ayah juga harus ikut menentukan atau menyaring tontonan televisi dan juga berita-berita lewat internet agar anak-anak mendapatkan tontonan yang layak dan pas dengan usia mereka dan ini tentu saja akan menyehatkan mental dan pikiran anak-anak karena kita tahu arus informasi yang luar biasa kadang-kadang kita mendapati acara atau berita yang tidak pantas di tonton anak-anak tanpa disensor ,misalnya diacara malam hari kita mendapati sebuah sinetron atau film yang menayangkan adegan perkosaan yang tampak jelas tanpa sensor, apabila acara ini sempat dilihat anak perempuan yang belum cukup umur, maka bisa saja akan berdampak pada cara pandang anak perempuan ini pada seorang laki-laki termasuk ayahnya yang juga seorang laki-laki,dimana dia bisa saja beranggapan seorang laki-laki dewasa akan berlaku demikan,termasuk ayahnya akan berlaku demikian pada ibunya,hal ini akan memicu kebencian pada ayahnya dan juga dampak lain yang mungkin saja terjadi ,oleh karena itu baik ibu atau ayah wajib selalu mendampingi anak-anaknya saat menonton televisi diacara-acara tertentu bahkan melarangnya jika dianggabnya acara itu tidak pantas ditonton anak seusia anak mereka.kita semua tahu dijaman ini anak-anak kita terutama perempuan tumbuh dan berkembang dalam budaya untuk melakukan dan mengeluarkan hal yang terbaik dari diri mereka,karena kehidupan saat ini yang penuh tantangan dan persaingan yang luar biasa, anda para ayah seorang perempuan tidak perlu mengubah karakter anda ,karena anda hanya perlu memberikan karakter terbaik anda.kita semua tahu banyak hal buruk ada disekitar kita,dan kita harus yakin anak-anak kita akan berhasil menghindari hal-hal yang buruk tersebut karena dia melihat kebaikan kita yang lebih kuat dari semua itu. Ketika anda para ayah sedang bersama-sama anak anda baik saat makan malam,dan saat mereka membuat pekerjaan rumahnya,bahkan apabila saat itu anda tidak banyak bicara,anda akan menemukan stabilitas dan kualitas hidup mereka baik anak perempuan atau anak laki-laki,bahkan andapun akan menemukan hidup anda sendiri sangat meningkat.anak-anak kita akan melihat waktu yang dihabiskan bersama dengan ayahnya,walau mungkin berbeda cara pandangnya dengan cara pandang ayahnya,bahkan dalam kondisi biasa atau kondisi kacau sekalipun,anak –anak akan menyerap pengaruh anda sebagai ayah dengan baik.seorang ayah berbeda dari seorang ibu yang mudah meluapkan emosi dan perasannya,seorang ayah biasanya hanya mendengarkan dan menyimpan kesedihan untuk dirinya sendiri,dia tidak peduli apa yang dipikirkan keluarga dan teman-temannya,dia tidak mengkhawatirkan hal lain yang dipikirkan orang lain tentang anaknya tetapi ia hanya khawatir tentang anaknya,seringkali ayahlah yang paling sering menyelamatkan kehidupan anaknya,bahkan saat anak itu baru keluar dari rahim ibunya hingga saat ia meninggal kan rumah ayahnya, untuk membentuk keluarga baru dan berkarier dalam pekerjaannya sebagai manusia dewasa.dengan bantuan baik secara fisik, emosi, intelektual dan spiritual.
Seorang ayah selalu diharapkan oleh anak perempuannya menjadi seorang pahlawan bagi dirinya, bahkan juga menyangkut perilakunya yang juga seperti seorang pahlawan ,yaitu melindungi, mendahulukan kepentingan orang lain diatas kepentinganya sendiri, dan memahami perbedaan benar dan salah dengan jelas,serta memegang teguh keyakinannya,dan diatas semua pemahamannya itu,apabila seorang ayah yang menginginkan menjadi pahlawan bagi putrinya maka seorang ayah harus tahu bahwa putrinya tidak bisa bertahan tanpa diri ayahnya,karena seorang anak perempuan membutuhkan seorang pahlawan untuk mengarahkan dirinya, yang sedang menjalani kehidupan dalam budaya popular yang berbahaya,dan yang perlu para ayah ketahui bahwa menjadi pahawan diabad ini sangatlah sulit,oleh karena itu para ayah membutuhkan mental,emosi,serta pengendalian diri baik fisik atau psikis.yang berarti seorang ayah harus bersiap menghadapi situasi yang bisa saja mungkin memalukan , tidak nyaman,bahkan bisa jadi mengancam jiwa anda dalam rangka menyelamatkan putri anda.seringkali kita dapati seorang ayah yang khawatir ,jika menetapkan dan mendorong anak-anak untuk mengikuti terlalu banyak aturan, mereka khawatir anak-anak ini akan memberontak , tetapi bahaya sebenarnya justru berasal dari ayah yang melepaskan otoritasnya, terutama selama anak dalam fase remaja,kalau kita kaji lebih dalam sebenarnya otoritas bukanlah ancaman bagi hubungan ayah dengan putrinya bahkan justru hal inilah yang mendekatkan keduanya dan mampu membuat anak perempuan menghargai ayahnya. Para ayah perlu anda ketahui putri anda membutuhkan anda untuk menunjukan mana yang benar dan mana yang salah, juga perilaku yang tepat atau perilaku yang tidak tepat,oleh karena itu anak perempuan perlu mengetahui apa yang anda pikir apa yang terbaik untuk dirinya.menurut keyakinan putri anda seorang ayah, pasti punya keyakinan apa yang diingini putrinya dimasa depan dan menjadi wanita seperti apa dimasa dewasanya , putri anda tidak hanya mempelajari dari apa yang anda ucapkan saja, tetapi dia juga belajar dari apa yang anda lakukan,sehingga yang terbaik yang harus ayah lakukan adalah meningkatkan harapan hidup dan semangat anak perempuan anda,hingga sampai memberi pengaruh bagaimana cara putri anda berpakaian, berbicara,seberapa baik dia disekolah, dan saat berolah raga,atau apa pilihan musik dan alat musik yang ingin dipelajarinya.semua ini akan membantu putri anda menentukan tujuan hidupnya ( yang lebih tinggi seperti harapan anda tentunya),dan semua inilah yang yang bisa mendekatkan anda dan putri anda,dan menjadikan anda para ayah pemimpin dan sekutunya,untuk memetakan arah hidupnya yang lebih baik,oleh karena itu seorang ayah haruslah tegas namun juga harus baik dan jujur, menerima penuh kasih dan inilah bentuk keseimbangan.
Hal yang paling mudah bagi seorang ayah dalam sebuah aturan adalah melarang,tetapi kita semua tahu ini bukanlah pilihan yang baik, jangan biarkan putri anda , hingga menganggab anda menjadi seorang musuh baginya,karena itu jangan gunakan otoritas anda dengan cara yang kejam, serta jangan berusaha menjalani kehidupan anda melalui putri hidup anda,dan juga jangan menjadikan putri anda sebagai robot anda,dan yang paling baik tetaplah pimpin dia dengan baik.apabila seorang ayah menemukan anak perempuannya mendapatkan serangan secara sexsual atau serangan bentuk fisik dan psikis lainya, pertanyaan kita semua apa yang harus ayah lakukan ?, kalau reaksi ayahnya biasa saja, maka seketika reaksi anak perempuannya akan menjadi bertambah depresi,karena merasa ayahnya tidak peduli dan tidak membelanya,padahal hal itulah yang paling diharapkan anak perempuannya , yang bisa menjadikannya penenang hati yang paling ampuh, dan sikap demikian yang diharapkan (menjadi pahlawan yang akan menolongnya )dari anak perempuannya .respon seorang ayah dalam masalah ini sama pentingnya dengan kejadian itu sendiri,dan ini tentu saja berkaitan dengan kesehatan mental dan emosional anak perempuan yang mengalami ini dimasa depan,dan ini masuk akal,karena ketika seorang anak atau perempuan dewasa sekalipun, dipermalukan atau dirugikan maka naluri alamiahnya adalah kembali kepada sipelakunya,untuk melawan dan membela diri dengan melakukan secara fisik seperti memukul ,mencakar dan lain-lain, ketika dia merasa lebih lemah dari penyerangnya, maka ia akan berpaling pada seseorang yang mencintainya yang diharapkan lebih kuat, tegas,cerdas dan tangguh,kalau anak perempuan tentu saja ayahnya,instingnyamengatakan “ayahku bisa membantuku,karena ia mencintaiku dan pasti akan membelaku “dan anggapan ini ada bahkan saat ayahnya sebelum mengetahui kejadian yang sebenarnya, anak perempuan membayangkan respon heroik dari ayahnya,karena kebanyakan seorang ibu dianggab tidak mempu melakukan (walau anggapan ini tidak mutlak benar ,karena banyak para ibu juga mampu melakukan apa yang bisa dilakukan ayahnya ).
Dan salah satu aspek paling sulit ketika seorang ayah menjadi pahlawan bagi anak perempuannya, bukan hanya memutuskan apa yang paling baik dan tepat bagi anak perempuannya,tetapi tetap menjaga dijalur yang benar, walau para ayah mampu menjaga disiplin yang luar biasa bagi diri mereka sendiri,tetapi jauh lebih sulit untuk tetap teguh terhadap anak-anak mereka,dan hal ini lebih sering melelahkan,karena kadang anak perempuan bisa jadi pemberontak, bersikap manipulatif,yang membuat ayahnya kecewa,sehingga hal ini dibutuhkan keteguhan hati dari seorang ayah, apabila seorang ayah tidak menunjukan jalan yang benar sekarang,maka anak perempuannya tidak akan menemukannya nanti,keteguhan hati seorang ayah untuk menjaganya tetap dalam jalur yang benar,bukanlah hal yang mudah,mungkin putri anda akan merajuk bahkan membenci ayahnya,walau begitu seorang ayah yang bisa melihat bahaya yang tidak bisa dilihat anak perempuannya,dan bila ayahnya tetap teguh,maka seringkali seorang ayah harus membayar mahal untuk prinsip-prinsip tersebut,sehingga anak perempuannya akan mendapat pelajaran,ketika apa yang dipikirkan ayahnya memang benar ,sehingga putrinya akan melihat ayahnya sebagai seorang pahlawan, dan jika anak perempuannya mengagumi maka dia akan melakukan juga suatu hari nanti.beberapa saran untuk seorang ayah dalam menghadapi berbagai situasi yang berhubungan dengan anak perempuannya :1, buatlah rencana untuk yang anda harapkan pada putri disaat dia dewasa, dan lakukan ini saat dia belum dewasa, 2. Tetap tenang ditengah kemelut, karena dalam diri seorang pria terbaik adalah kebaikan , kekuatan, dan ketekunan berjalan bersama,3. Jadilah seorang pemimpin, perlu diingat para ayah anda memiliki pengalaman lebih banyak dari putri anda,sekalipun IQ putri anda lebih tinggi dari anda,putri anda tidak akan membuat keputusan sebaik anda, dia masih seorang anak, maka pimpinlah dia jangan biarkan dia yang memimpin anda dan kelak dia bisa menjadi pemimpin keluarganya sendiri,4. Jangan menghindar dan bertahanlah,seperti halnya pahlawan yang akan bertempur sampai akhir.habiskan waktu anda sebanyak mungkin yang anda mampu untuk dirumah, tetap bersikap konnsisten,penuh kasih, baik hati dan sabar,yang perlu anda ingat para ayah, anda lebih kuat dari putri anda,seorang ayah yang menjadi pahlawan tidak akan lemah hingga pertempuran berakhir, bahkan sampai kemudian hari.seorang ayah yang juga seorang pria yang baik,maka dia juga pria sejati,yang berarti juga memiliki, keberanian,ketekunan, dan integritas,oleh karena itu Tuhan menciptakan seorang pria dengan suatu alasan.
Perlu anda ketahui para ayah,seorang ayah adalah merupakan cinta pertama anak perempuannya,begitu pula dengan anak perempuan anda, dan dia biasanya ingin memiliki cinta anda sepanjang hidupnya,dan ketika anda para ayah ingin membuktikan bahwa putri anda, ketika dia mengidentifikasi ibunya akan dengan mudah tetapi dengan anda, ayahnya, dia akan kesulitan, bagi dia anda adalah misteri baginya,dan cinta yang anda berikan padanya merupakan titik awal darinya dari setiap orang yang masuk dalam kehidupannya (sahabat laki-laki ,pacar atau calon suaminya ) akan dibandingkan dengan anda para ayah,dan juga akan menyaring hubungannya dengan seorang pria melalui hubungannya dengan ayahnya,apabila anda memiliki hubungan yang baik dengan putri anda maka dia akan memilih laki-laki sebagai suaminya yang memperlakukan dia dengan baik.dan apabila anda seorang ayah yang hangat dan terbuka,maka dia akan tampil percaya diri, dihadapan pria lain,dan sebaliknya, apabila anda seorang ayah yang dingin dan tidak menunjukan kasih sayang ,maka dia akan sulit mengungkapkan cinta dengan cara yang sehat,para ayah apabila pernikahan anda stabil,berarti anda telah memberikan putri anda kebaikan yang luar biasa besar.
Coba renungkan karakter putri anda, puji perilaku baiknya, bicarakan sensitivitasnya, kasih sayang dan keberaniannya,maka putri anda akan menggambar dalam benaknya,bagaimana presepsi anda terhadapnya,dan menjadi seperti itulah, yang dia inginkan ,putri anda mengagumi anda dengan kualitas intrisik (kepribadian yang nyata ) yang ada pada anda,oleh karena itu selalu berikan komentar positif,dan jagalah dia pada kualitas ini, maka anda tidak akan kehilangan putri anda,dan apabila anda tidak nyaman dalam mengungkapkan kasih sayang secara verbal, maka anda dapat menulis surat untuknya, seorang anak perempuan disegala usia, sangat menyukai surat cinta dan catatan dari orang yang paling dikasihinya, yaitu cinta pertama dalam hidupnya dan itu anda ayahnya, oleh karena itu tunjukan kasih sayang anda, tulis dengan cara yang sederhana dan tinggalkan surat itu ditempat –tempat pribadinya (kamarnya, ranselnya atau meja rias dikamarnya).dan tunggu apa yang akan anda dapatkan darinya.
Secara harafiah para ayah adalah ahli dalam membangun pagar atau batasan yang dibutuhkan putrinya, dari pada seorang ibu ,dan anak perempuan yang mengetahui batasan dirinya , berarti tahu jam malam untuknya ketika dia diberikan ijin untuk pergi kencan atau pergi hang out dengan teman-temannya, yang sudah ditetapkan oleh ayahnya,tetapi anak perempuan yang tidak mengetahui atau tidak mau tahu batasannya,baik dalam masalah waktu, tingkah laku dan ucapan, ini karena ayahnya tidak berani memberi batasan,dengan anggapan anaknya akan dewasa dengan sendirinya,dan hal ini sebenarnya mustahil tanpa campur tangan ayahnya,bagaimanapun batasan seorang ayah itu penting dan cerminan rasa kasih sayang pada anak perempuannya, yang mana hal ini para ayah untuk memastikan anak perempuannya tetap berada dijalur yang benar.kita tahu sebagian ayah takut menegakkan aturan pada anak perempuannya, yang kadang membuat anak-anak itu berontak, dan hal ini sebenarnya bukan masalah tentang aturannya saja, tetapi aturan itu tidak di imbangi dengan hal lainya yaitu kebaikan hati dan kasih sayang ( yang sudah dibahas di awal ),kita para orang tua, membutuhkan aturan untuk anak perempuan , karena banyak resiko yang mengincar anak perempuan dilingkungan rumah kita, oleh karena itu jangan sekali-kali membiarkan anak perempuan kita berada dirumah sendirian dalam waktu yang lama.para ayah bagi anak perempuan adalah sosok yang paling bisa mendengarkan dengan lebih baik dan juga kaya perhatian, bahkan lebih sedikit menceramahi. Tetapi apabila ada ayah yang mengeluh anak perempuannya enggan berbicara dengannya, mereka keliru, karena anak perempuannya hanya takut, dan beranggapan jika dia berbicara maka hasilnya hanya teguran dan koreksi.oleh karena itu, sebagai seorang ayah lakukan hal ini: duduk , dengarkan dan lihatlah matanya,dan fokuskan pikiran anda padanya,jangan memikirkan hal lain saat bicara atau mendengarkan apa yang dikatakannya, maka yang anda peroleh adalah kepercayaan ,kasih sayang dan cinta dari anak perempuan anda.untuk itu berilah waktu untuk putri anda ,seringkali dia tidak mengetahui seberapa banyak waktu yang dia butuhkan untuk bersama anda ,karena dia hanya ingin menyenangkan anda yang sudah mengurus dan mencintainya ,maka inilah bentuk cinta kasih dan hormatnya pada anda ayahnya,maka anda sebagai ayahnya yang harus mengambil inisiatif untuk mengambil waktu berdua dengan anak perempuan anda.pada saat menghabiskan waktu berdua dengan anak perempuan anda , tidak boleh penuh tekanan ,karena putri anda hanya membutuhkan sebagian waktu anda ayahnya, untuk bersama,maka siapkan waktu bersama dan hindari kegiatan yang membuat anda para ayah, perlu bersaing dengan putri anda, dan gunakan waktu ini untuk mencapai keseimbangan ,emosional, bersantai dan bersenang-senang,dengan begitu maka anda akan membawapengaruh baik bagi perkembangan jiwa anak perempuan anda, mereka akan terhindar dari kesulitan dibandingkan anak lain yang tidak melakukan hal ini,mencintai anak perempuan anda adalah kehendak anda sendiri dengan sukarela, dan sepenuhnya dalam kendali anda ,walau mungkin ini sulit tetapi sangat penting ,karena ayah selalu menjadi cinta anak pertama perempuannya dan ini adalah sebuah hak istimewa dan kesempatan besar untuk menjadi pahlawan.
Kita sering menemui anak-anak perempuan remaja yang beberapa dari mereka mengalami gangguan makan seperti dalam istilah medisnya anoreksa nervosa dan bulimia anoreksa,atau mereka yang berdiet sangat ketat,mereka terobsesi dengan berat badan mereka,padahal hal ini menyakitkan bagi orang tua mereka dan membuat para dokter frustasi. Untuk memahami apa yang terjadi dalam pikiran seorang anak perempuan, dan hal inilah diperlukan seorang ayah untuk membantu agar anak perempuannya merasa lebih baik tentang dirinya ,yaitu dengan kebersamaan mereka,dimana kebersaman ayah dan anak perempuannya ini, akan membuat keduanya memiliki hubungan emosional,dan semakin terikat ,sehingga semakin rendah kemungkinan anak perempuan merasa tertekan dan mengalami gangguan makan.sebuah penelitian menyimpulkan “kelompok asimtomatis melaporkan ,tingkat depresi terendah ,apabila tingkat keamanan hubungan seorang anak perempuan dengan ayahnya tertinggi “,membentuk keterikatan dengan anak perempuan yaitu dengan sering bersama dengannya dan juga memberi perhatian , pandang matanya dan jangan abaikan saat dia berbicara dan duduk disebelah anda para ayah,sering lakukan kegiatan berdua dan jangan khawatir jika kebersamaan anda berdua tidak lancar,atau kadang harus berdebat(karena hal ini juga merupakan sebuah hubungan dan bentuk perhatian ),bahkan lindungi putri anda dengan sebuah batasan atau pagar, agar hidupnya lurus dan terarah,sebagai seorang ayah mungkin anda menganggab diri anda sebagai penyedia kebutuhantetapi anda juga memiliki peran yang kuat sebagai guru,oleh karena itu jangan simpan sendiri kebijaksanaan anda maka berbagilah ,terutama pada anak perempuan anda ,dan berikanlah itu sedikit demi sedikit,dan ketika anda berpikir dia sudah siap dan menganggab hal ini relevan dengan apa yang sedang dia hadapi. Dan anda juga para ayah, perlu menyampaikan pada orang dewasa lainnya yang boleh dan tidak boleh yang mereka harus sampaikan pada anak perempuan anda dan itu memang hak anda :a. jangan berkomentar tentang penampilannya,b.jangan berkata bahwa anda sendiri perlu berdiet,c.jangan berkomentar menghina tentang tubuhnya ,d. jangan mengomentari pakaiannya,e. jangan terus menerus membicarakan tentang pentingnya berolah raga,f. jangan membuatnya perlu melakukan sesuatu demi mendapatkan perhatian anda.menghadapi anak yang mengalami kesulitan dan dalam konsentrasi dalam gangguan makan,maka bagi mereka membuat kasih sayang akan tampak benar-benar menyakitkan, dan oleh karena itu dibutuhkan semua tekad dan kemauan yang ayahnya miliki untuk menyayangi anak perempuannya dengan baik . para ayah pikirkan, sosok seorang ayah seperti apa yang anda inginkan ,tentu saja hal ini membutuhkan kerja keras untuk mewujudkan.
Kerendahan hati yang tulus adalah titik awal untuk setiap kebaikan lainya yang berarti, memiliki presepektif yang benar tentang diri sendiri, sebagaimana adanya. Termasuk kerendahan hati dimana berarti memahami bahwa setiap orang memiliki nilai yang sama, apabila hal ini para ayah mengajarkan pada putri mereka ,ini sangat penting walau juga rumit, yang mana menuntut lebih banyak dari anda sebagai seorang ayah yang kadang tidak dapat diterima,dengan akal sehat, kecuali jika dicontohkan,kita tahu banyak orang sukses secara professional, intelektual,dan emosional karena mereka memahami bahwa kehidupan lebih besar dari diri mereka sendiri, ini seperti halnya putri anda untuk memenuhi potensinya dia perlu memahami siapa dirinya ,darimana asalnya dam kemana dia melangkah,yang mana ini harus akurat,dan apabila anda para ayah yang berusaha meningkatkan harga diri anak anda dengan selalu bertepuk tangan,maka dia akan melihat harga dirinya dengan cara tersebut, dan hal ini lebih sering berakhir frustasi karena tidak semua orang selalu mau bertepuk tangan untuk dirinya,untuk itu buatlah putri anda untuk melihat dirinya secara jujur baik kekurangan ataupun kelebihannya,dengan begitu dia bisa berpijak pada dunia nyata,dan ini bagian dari bentuk pengajaran tentang rendah hati dari seorang ayah , karena sebenarnya putri anda tidak membutuhkan pujian yang berlebihan untuk merasa baik tentang dirinya,dan jauh dilubuk hatinya putri anda tahu bahwa dia cukup baik dalam beberapa hal dan tidak terlalu baik dalam beberapa hal yang lainnya. Dan kebanggaan yang sebenarnya adalah kebaikan diri yang rendah hati,dan sebagian dari mereka terbakar dalam kesenangan yang hanya dapat dinikmati diri sendiri , kesepian dan terisolasi, oleh karena itu jangan biarkan hal ini terjadi pada putri anda , maka jagalah agar dunianya lebih besar dari pada bakatnya, dan bimbinglah dia dengan lembut untuk mengenali kekuatannya dan keterbatasannya, dan sesekali biarkan dia gagal, karena hal ini akan membuatnya mengetahui bahwa ayahnya tetap menyayanginya meskipun dia gagal,dan ini akan membuatnya paham bahwa dirinya tidak hanya berharga karena apa yang dia lakukan, tetapi karena dirinya yang sebenarnya.akan tetapi apabila para ayah mengajarkan pada putrinya bahwa meningkatkan kecerdasan atau kecantikan akan dapat meningkatkan harga dirinya,dan hal indah untuk dimiliki,walau begitu bukan semua itu, yang membuatnya hidup lebih berati , yang paling penting kerendahan hati,karena ini mencegah anak anda untuk menindas dan ditindas karena para pengganggu tidak bisa merasa lebih tinggi, dari orang yang menolak untuk merasa rendah diri,dan sifat rendah hati putri anda,akanmembuat berprestasi nya bersinar, dan secara emosional dia akan lebih membumi , lebih puas dan lebih bahagia dibanding saat dia meniru kehidupan para artis idolanya.bahkan kerendahan hati dapat membuat para pengganggu merasa tidak aman dan takut , dan inilah kebenarannya, dan hidup dalam kenyataan dimana hal ini akan mencegah putri anda terserap dalam perilaku dengki yang merusak dirinya sendiri , juga keangkuhan yang menginginkan dirinya selalu memiliki kelebihan dari orang lain,dan ini bukan lah kehidupan yang sehat bagi putri anda, karena putri anda membutuhkan sebuah hubungan yang sehat,jujur, rileks dan saling menghargai, dan semua itu akan diperoleh jika putri anda menjadi seseorang yang rendah hati,dengan begitu dia akan menemukan jati diri dan pentingnya hidup dalam kerendahan hati, hal seperti ini banyak diajarkan pada ajaran agama apapun dimana dengan pengertian setiap manusia sama dihadapan Tuhan.
Apabila menjadikan kebahagiaan sebagai tujuan akan menyebabkan kurangnya pembatas yang mana sebagai tujuan dapat menjadi pembenaran untuk memanjakan diri, dan ini mendorong sikap egois , manja , bahkan menjadi sumber ketidakbahagiaan , karena sebenarnya tidak ada yang benar-benar memenuhi kebutuhan yang lebih dalam karena banyak diluar jangkauan, paradoksnya baru benar-benar ditemukan hanya secara rutin ditunda dengan kerendahan hati yang mengajarkan mereka aturan pengendalian diri , dimana kita bagian dari komunitas yang lebih besar dan perlu bekerjasama untuk kebaikan semua orang,tidak ada salahnya orang tua memberikan putrinya ,setiap peluang untuk memperoleh pendidikan , menemukan bakat mereka,dan menyediakan segala sesuatu yang benar-benar mereka butuhkan, sebagai orang tua kita menyediakan semua itu , karena kita menyayangi mereka dan masalah timbul ketika selama bertahun-tahun kita berfokus pada kebutuhan dan keinginan mereka serta bagaimana memenuhinya,merekapun ikut berfokus pada hal yang sama,dan apabila kita terlalu menjadikan putri kita menjadi fokus kehidupan kita ( hingga mengabaikan hal lain yang juga penting dalam kehidupan kita ), maka kita para orang tua secara tidak sadar akan membentuk putri kita menjadi seseorang yang manja dan menyedihkan.oleh karena itu baik putri kita atau diri kita sendiri sebagai orang tua, harus belajar lebih banyak tentang kerendahan hati, walau ini tidak mudah dan membutuhkan waktu seumur hidup untuk mempelajarinya, para ayah ajarkan hal ini pada putri anda, dan seorang anak perempuan yang matang secara emosional,serta bersikap baik, secara intelektual dan moral adalah anak perempuan yang memiliki kerendahan hati , yang mengerti bahwa mereka harus menyesuaikan diri, dalam keluarga,dan bahwa keluarga tidak terpusat pada mereka,karena putri anda tidak benar-benar menginginkan kekuasaan sebanyak itu,dia hanya seorang anak dan anda adalah ayahnya, maka anda harus memutuskan , oleh karena itu tetapkanlah prioritas,saat anda membawa realitas kedalam hidupnya maka anda akan membuat hidupnya nyaman karena anda memberinya batas.