Lihat ke Halaman Asli

Erina Latri Rahayu

Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Perkembangan dan Efektivitas Industri Media Penyiaran Modern "Podcast" di Era New Media

Diperbarui: 31 Oktober 2022   09:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

            Keragaman industri media penyiaran yang ditunjang oleh teknologi yang semakin canggih dan terus berkembang untuk mencapai beragam tujuan. Keberadaan industri media selain menyediakan informasi juga menawarkan suguhan hiburan yang berperan sebagai kiblat life style masyarakat. Perkembangan teknologi yang semakin pesat pada dunia penyiaran pada media seperti radio yang dikonvergensi dengan pemanfaatkan internet menciptkan sebuah inovasi industri pada new media yang berbasis audio dan yang kita kenal sebagi podcast.

           Podcast belakangan ini menjadi media yang banyak diminati di masyarakat. Digital yang berupa audio ini bisa di ulang-ulang untuk melihatnya, oleh karena itu Podcast disebut juga audio non-streaming. Di Indonesia, masyarakat  pendengar media podcast cukup diminati. Karena topik yang disajikan sangat beragam dan bervariatif, mulai dari musik, komedi, olahraga, gosip, talkshow  dan lain sebaginya. Fenomena yang menarik dari tren melalui podcast adalah ketika adanya podcast menjadi pembuka ruang sebuah kreativitas bagi audiens untuk memproduksi / menciptkan konten yang sesuai dengan yang diinginkan. Hal ini menunjukan adanya sebuah pergeseran standar dalam memproduksi sebuah konten. Meski demikian tren ini harus disikapi dengan bijak. Diharapkan pendengar podcast bisa mengindikasikan lebih matang dan tidak sembarangan dalam memilih konten yang ingin didengarkan. Saat ini podcast kembali ditransisi selain diproduksi dalam bentuk audio juga disajikan dalam bentuk video sehingga menjadi podcast audio visual yang dipublikasikan melalui sosial media oleh para konten kreator.

           Podcast sebenarnya telah muncul lebih dari satu dekade silam, tetapi pada saat itu podcast masih belum diminati oleh masyarakat karena podcast masih belum hype seperti sekarang. Hingga akhirnya pada tahun 2018 podcast booming di Indonesia. Podcast lahir di era new media  yang dimana telah mengalami perkembangan baik dari aspek teknologi, konten dan peluang monetiasi. Dan ini merupakan titik awal yang baik bagi lahirnya podcast untuk terus berkembang sebagai audio berbasis digital.

           Perkembangan teknologi informasi saat ini membawa dampak pada perubahan dalam dunia penyiaran. Berita atau informasi yang dulunya hanya bisa di akses melalui televisi atau radio, kini dengan berkembangnya teknologi bisa diakses menggunakan perangkat yang tehubung dengan jaringan internet seperi smartphone, maka informasi yang diakses jauh lebih mudah dan praktis. Masyarakat kini memanfaatkan internet sebagai media baru. Internet dan media baru memiliki keterikatan, yaitu sebagai tempat mengakses media baru dengan beberapa media baru yang terhubung satu sama lain dikarenakan adanya peran internet. Internet memiliki peran sebagai penghubung antar media baru dan audiens. Hal ini menjadi contoh nyata perubahan pada dunia penyiaran karena adanya penyetaraan media konvensional dengan media baru atau disebut dengan new media. New Media merupakan media yang menggunakan internet, media online berbasis teknologi, berkarakter fleksibel, berpotensi interkatif dan dapat berfungsi secara pribadi maupun secara publik (Dennis Mc Quail, 2013). New Media  dan media konvensional memiliki perbedaan dalam hal pendekatan interaksi sosial. New Media  lebih memiliki  banyak peluang interkasi dibanding dengan media konvensional. Media konvensional seperti tv dan radio hanya menawarakan sedikit dan terbatas interkasi kepada masyarakat. Indonesia menjadi salah satu negara dengan penggunaan internet yang terbilang tinggi. Hal ini dikarenakan dari berbagai kalangan dari anak- anak sampai orang tua sudah menjadi konsumen new media. Dengan adanya internet dapat memudahkan masyarakat untuk mengakses berbagai informasi tanpa adanya batas waktu dan jam tayang.

            Perkembangan teknologi informasi yang semakin maju dapat membuat masyarakat semakin kreatif dalam menciptakan new media sebagai alternatif, salah satunya dengan adanaya podcast. Podcast menjadi salah satu platform yang terus berkembang di dunia. Konten yang di sajikan sangat beragam. Maka tidak jarang jika masyarakat lebih memilih podcast sebagai alternatif dalam mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Konten pada Podcast dulu hanya bisa di nikmati dalam bentuk audio. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi konten podcast kini bisa dinikmati secara audio dan visual, seperti yang di lakukan oleh podcaster di Indonesia yang menyajikan podcast secara visual. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya konten yang diunggah pada channel Youtube podcaster. Selain itu podcast sangat dimintai di kalangan masyarakat karena memiliki sifat yang fleksibel. Dengan hal ini audiens bisa menonton konten podcast kapan saja dan sambil melakukan aktivitas lainnya. Podcast juga merupakan bagian dari media interaktif yang dimana audiens dapat langsung merespon pada kolom komentar. Selain itu keberadaan Podcast  juga memberikan warana berbeda karena disajikan dengan kemasan yang semakin menarik seperti drama, talkshow, review, monolog hingga documenter pun ada. Fungsi podcast tidak hanya sebagai media hiburan, tetapi juga dapat memberikan pengatuhan dan wawasan melalui topik yang beragam dan dibutuhkan oleh para audiens.

           Meskipun podcast memiliki keunggulan dalam fleksibelitas dalam media rekam digital dibanding media massa seperti radio, bukan berarti podcast dapat terbebas dari berbagai tantangan. Dengan adanya perkembangan podcast  tidak terlepas dari berbagai tantangan, salah satunya yaitu bersain dengan konten audio visual lainnya. Seperti contoh Youtube yang telah menguasai hampir sepertiga dari pengguna internet di dunia. Namun demikian podcast dapat terus bersaing dengan cara menyajikan dan menawarakan berbagai keunikan konten-konten yang dapat terus dilirik oleh masyarakat yang sebagai audiens.

            Hal menarik dari podcast pada masa new media ini adalah bahwa perkembangan teknologi komunikasi juga didukung dengan demokratisasi, yang mana setiap orang bisa mendapatakan kebebasan dalam berpendapat. Hal ini dapat memberikan dampat positif karena masyarakat dapat menyuarakan pendapat, ide, wawasan  dan pengetahuan bagi audiens. Tetapi hal tersebut dapat menjadi ancaman / masalah jika semakin banyakya konten yang tersedia dan audiens tidak dapat melakukan filter yang tepat, bukannya mendapat informasi dan wawasan yang tepat, justru akan berdampak pada sesatnya informasi karena tidak didasarkan fakta dan data yang benar.

            Perkembangan dan perubahan teknologi komunikasi pada media yang dikonsumsi oleh masyarakat di Indonesia ini, dapat diasumsikan bahwa teknologi digital telah banyak mengubah pola-pola pada konsumsi media di masyarakat mulai dari mode media konvensional yang dikombinasikan dengan penggunaan media digital. Media penyiaran radio kini tidak lagi dimintai oleh masyarakat Indonesia, masyarakat lebih berminat dan beralih mendengarkan audio sendiri dari perangkat digitalnya secara pribadi. Podcast kini telah menggantikan radio sebagai media penyiaran menjadi media konvensional. Dan akhirnya perkembangan teknologi komunikasi pada akses media online di Indonesia dapat menumbuhkan kebiasaan / kultur baru bagi masyarakat.

            Kepopuleran podcast pada masa kini menunjukan bahwa podcast dinilai efektif sebagai media penyiaran modern. Efektivitas podcast dapat dinilai dari sejauhmana masyarakat dapat menerima manfaat dari konten yang disajikan. Salah satunya dari sumber-sumber informasi yang bernilai baik dan edukatif. Selain itu podcast juga bagian dari new media yang memanfaatkan internet sebagai jembatan agar masyarakat dapat melihat kontennya. Oleh karena itu podcast menjadi salah satu media yang dapat memenuhi kebutuhan informasi bagi masyarakat. Dan juga podcast dinilai lebih mudah, efektif dan efisien dalam mengakses informasi.

             Sebagai teknologi yang dikonsumsi pada era new media ini, podcast  berperan dalam membentuk cara berpikir, berperilaku dan budaya pada masyarakat yang menjelaskan bahwa media juga dapat memanipulasi gambar diri kita sendiri dan masyarakat. Hal ini menjadi gambaran pada perubahan-perubahan yang terjadi pada penemuan media baru yang memegang peranan penting dalam kebutuhan dan kehidupan masyarakat. Masyarakat dapat beradaptasi terhadap lingkunganya dengan cara mengembangkan suatu kemampuan yang dimiliki dan juga meningkatlan sekaligus fungsi dan kemampuan untuk bertahan di masa sekarang. Ketika mendengarkan dan berbicara menjadi salah satu cara untuk bertukar informasi, otomatis kita harus berusaha untuk mengasah kemampuan sensori dan memori.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline