Lihat ke Halaman Asli

Bermain dengan Warna, "Alat Pancing" Kreativitas Jiwa Muda

Diperbarui: 7 Juni 2018   10:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

penulis: @erinabudi_doc: KKN Ds Purwokerto Kediri 2018

 6/6/18. Kelompok mahasiswa KKN Universitas Negeri Malang di Desa Purwokerto Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri tahun 2018 telah purna melaksanakan agenda pengajaran kreasi warna di TK Kusuma Mulia Desa Purwokerto. Kegiatan ini bertujuan sebagai pengenalan warna dasar dan campuran pada siswa TK A dan B di TK Kusuma Mulia Desa Purwokerto.
Acara berlangsung meriah dan penuh antusiasme dari kurang lebih 50 orang peserta. Materi disampaikan oleh Erina (PGSD), Septi (PGSD), dan Rahma (PGPAUD). Ketiganya merupakan mahasiwa Universitas Negeri Malang angkatan 2015."Mengambil tema berkreasi dengan warna dianggap tepat pula dengan slogan kabupaten Kediri yakni Kediri Bersinar Terang. Selain itu juga sebagai wadah pemacu kreatifitas anak usia dini yaitu melalui melukis benang." Ujar Erina, salah satu mahasiswa KKN.

dokpri

Pelatihan berlangsung selama 1 hari yakni pada 6 Juni 2018. "Pelatihan melukis benang dilakukan dengan bahan dan alat yang mudah didapatkan. Ada benang jahit, kertas HVS, gunting, dan bahan pewarna yang sudah dicairkan. Selain itu, siswa belajar membedakan jenis warna." Jelas Dinda.
Berbagai penelitian mengungkapan bahwa melukis dapat mengembangkan kemampuan diri siswa terutama dalam perumusan pemecahan masalah, mengingat perwujudan diri anak teramat penting sebagai media penyalur ekspresi anak dan alat penggali gagasan solutif. 
Tak hanya itu, kemampuan kognitif, psikomotorik, dan afektif siswa akan terasah.Dewi, mahasiswa KKN UM lainnya mengatakan pelatihan ini akan berguna untuk memacu daya imajinasi siswa.

dokpri

"Walaupun pelatihan ini singkat, namun sangat berkesan. Utamanya, bagi siswa siswi TK A dan B di TK ini." Ujar Bu Lilik selaku kepala sekolah TK Kusuma Mulia.



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline