Lihat ke Halaman Asli

Erin Ria Anisa

Meliput berita sehari-hari yang merupakan konsumsi publik.

Pembelajaran Tatap Muka Dibuka Kembali Juli, Mahasiswa: Sudah Nyaman Kuliah Online

Diperbarui: 6 Juni 2021   15:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Jakarta - Selama kurang lebih satu tahun pandemi COVID-19 menyerang para mahasiswa mengaku sudah terlanjur nyaman menjalani kuliah online.

Hingga saat ini pandemi COVID-19 masih menyerang dunia tak terkecuali Indonesia, namun sekolah tatap muka tidak bisa menunggu. Pemerintah mengumumkan sekolah tatap muka akan kembali di buka pada bulan Juli setelah melakukan persiapan dan simulasi.

Bayu seorang mahasiswa di Jakarta mengaku sudah nyaman kuliah online karena tidak lagi berharap bahwa kuliah tatap muka akan di buka. Hal ini di sebabkan karena jadwal yang tidak pasti dan selalu ada penundaan.

"Sebenarnya merasa nyaman itu karena kuliah tatap muka tidak kunjung di buka. Jadi ya karena sudah terlalu lama juga menjalani kuliah online jadi terlanjur nyaman" Ujar Bayu Adiwangsa Jakarta, Sabtu ( 05 / 6 / 2021 ).

Mahasiswa menuturkan pertama kali melakukan kuliah online mereka merasa tidak bersemangat dan kurang memahami materi pembelajaran, namun seiring waktu berjalan mereka mulai menerima kondisi ini dan mencoba untuk tetap bersemangat dalam menjalani kuliah online.

 "Awalnya itu males tidak semangat, sudah gitu bosen juga di rumah saja. Tapi karena sudah setahun lebih menjalani kuliah online jadi terbiasa dan timbul nyaman" ungkap Latifah Siwi, salah satu mahasiwa asal Jakarta, Sabtu (05 / 6 / 2021)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline