Lihat ke Halaman Asli

Eriana Tesa

Mahasiswa Universitas Negeri Semarang

Menumbuhkan Minat Baca Anak, UNNES GIAT 2 Tegalsari Timur Adakan Gerakan Literasi pada Anak Usia 6-12 Tahun

Diperbarui: 19 September 2022   17:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi pribadi: Sesi foto bersama

Desa Tegalsari Timur merupakan salah satu desa di kecamatan Ampelgading yang menjadi desa mitra LPPM (Lembaga Pusat Pengembangan Mahasiswa) UNNES dalam program MBKM Kampus yaitu UNNES GIAT 2. Sebanyak 10 mahasiswa diterjunkan untuk mengabdi, memberikan sumbangsih ilmunya pada desa. 

Salah satu kegiatan program kerja tersebut yaitu gerakan literasi yang diadakan pada Jumat (9/9/2022) di balai desa Tegalsari Timur, dengan mengusung tema "Meningkatkan Pengetahuan dan Minat Baca Anak Usia 6-12 Tahun dari Pengaruh Pandemi Covid-19 di Desa Tegalsari Timur"

Dokumentasi pribadi: Sesi membaca bersama/dokpri

Sebanyak 30 anak dari 5 dusun di Desa Tegalsari Timur hadir dalam kegiatan gerakan literasi ini. Kegiatan ini diadakan dengan maksud untuk menumbuhkan minat baca anak setelah pandemi covid-19. 

Selain dihadiri oleh anak-anak Desa Tegalsari Timur usia 6-12 tahun, bapak Sugi Hadiyanto selaku kepala desa Tegalsari Timur juga hadir dalam kegiatan tersebut. Beliau memberikan sambutan ringan dan pesan kepada anak-anak untuk memperbanyak waktu membaca buku dibandingkan bermain handphone.

Dokumentasi pribadi: Sambutan Kepala Desa Tegalsari Timur/dokpri

Selain kegiatan membaca, kegiatan ini juga diisi dengan kegiatan menyimak. Kegiatan diawali dengan pembagian buku cerita sebagai bahan bacaan anak-anak, sekaligus hadiah yang dapat dibawa pulang. Buku cerita yang dibagiakan bervariasi mulai dari buku cerita tentang legenda, cerita sehari-hari , fable, dll.

Anak-anak yang sudah mendapat buku cerita, diminta membaca secara bersama-sama secara lirih, buku bacaan yang sudah dipegang, dengan posisi duduk melingkar. Setelah selesai beberapa anak diminta maju ke tengah membaca ulang buku yang sudah dibaca tanpa ditunjuk.

Pada sesi berikutnya, salah satu mahasiswa duduk di tengah, membaca salah satu buku cerita dan anak-anak diminta untuk menyimak cerita. Dalam sesi ini terdapat kuis yang nantinya jika berhasil menjawab, akan ada hadiah kecil yang sudah disiapkan oleh mahasiswa.

Dokumentasi pribadi: sesi membaca buku bacaan

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline