Manchester United tampil begitu impresif kala menjamu tamunya Chelsea pada laga pekan 15 Liga Inggris 2023/2204 di Old Trafford Stadium.
Luke Shaw dan kolega mampu menaklukkan klub asal London tersebut dengan skor tipis 2-1. Sepasang gol Manchester United dicetak oleh Scot McTominay, masing-masing pada menit 19 dan 69. Sedangkan gol Chelsea dicetak oleh striker muda 21 tahun, Cole Palmer pada menit 45.
Kemenangan atas Chelsea mengantarkan tim berjuluk The Red Devils naik ke peringkat 6 klasemen sementara dengan 27 poin dari 15 laga yang sudah dimainkan.
Sedangkan kekalahan ini membuat The Blues (julukan Chelsea) semakin terbenam di papan tengah klasemen sementara. Enzo Fernandez dan kolega baru mengumpulkan 19 poin dari 15 laga yang sudah dimainkan.
Tak hanya kemenangan yang diraih, secara statistik anak asuh Erik ten Hag unggul dari lawanya. Seperti tembakan ke gawang 28 banding 13, tembakan kearah gawang 9 banding 3 dan tendangan sudut 12 banding 4.
Selain itu, pemain tengah yang berkontribusi dia gol untuk Manchester United, Scot McTominay menjadi pemain dengan rating tertinggi pada laga tersebut. Pemain 26 tahun itu mendapatkan rating 4,6.
Usai mengalahkan Chelsea, Manchester United akan kembali menatap laga selanjutnya di Liga Inggris dengan menjamu Bournemouth di Old Trafford Stadium dan The Blues menantang Everton di Goodison Park Stadium, sama-sama akan bermain pada 10 Desember mendatang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H