Lihat ke Halaman Asli

Epin Supini

English Literature Student

Cara Meningkatkan Kompetensi Guru secara Mandiri

Diperbarui: 28 Februari 2022   08:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelatihan guru Kejarcita (dokpri)

Menjadi guru bukanlah hal yang mudah, banyak tugas dan tanggung jawab yang harus dihadapi, mulai dari mengurus administrasi, membimbing, mengajar hingga mendidik siswa menjadi pribadi yang cerdas dan berkarakter. 

Oleh sebab itu, guru harus memiliki kemampuan yang baik dalam mengajar. Lantas bagaimana cara meningkatkan kemampuan atau kompetensi guru ya?

Cara Mengembangkan Kompetensi Guru 

Berikut ini merupakan beberapa cara mengembangkan kompetensi guru yang bisa dilakukan, yaitu:

1. Mengikuti pelatihan

Mengembangkan kompetensi dan membina profesi guru untuk mendukung kualitas pembelajaran dapat dilakukan dengan mengikuti berbagai pelatihan khusus untuk guru. 

Saat ini banyak dan mudah sekali pelatihan-pelatihan baik secara online maupun offline yang ditujukan untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalitas guru. 

Di Kejarcita.id salah satunya, dengan menyediakan pelatihan kekinian bagi guru akan meningkatkan kompetensinya dalam mengajar. Sehingga sesuai dengan kebutuhan siswa saat ini serta tuntutan zaman. 

Guru yang baik dapat mengikuti berbagai pelatihan yang mengajarkan berbagai keterampilan. Keterampilan-keterampilan tersebut akan berguna untuk menunjang pembelajaran seperti pelatihan IT, menggambar, kemampuan berbahasa, dan lain sebagainya. 

Untuk menjadi guru yang berkompetensi dan profesional, guru yang pintar harus diimbangi dengan keterampilan lainnya juga dan bukan hanya belajar tentang strategi pembelajaran.

Pelatihan guru (Dokpri)

2. Aktif mengikuti kegiatan guru

Kegiatan yang bisa diikuti guru untuk meningkatkan kompetensinya contohnya adalah mengikuti KKG (Kelompok Kerja Guru) dan Komunitas Guru. Tujuan dari strategi pengembangan profesi guru adalah untuk meng-upgrade kemampuan dan keterampilan guru. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline