Lihat ke Halaman Asli

5 Judul Drama Korea yang Ringan untuk Pemula

Diperbarui: 12 September 2024   07:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Viu

Ada yang suka nonton Drama Korea? Aku suka nonton drama Korea baru 2 tahun belakangan ini, sih. Kebanyakan drakor yang aku tonton bergenre komedi romantis. Walau sebenarnya drama Korea ada banyak genre yang ditawarkan mulai romansa manis, action, horor, sampai thriller yang menegangkan.
Nah, buat teman-teman yang baru mulai nonton Drama Korea aku ada 5 Judul Drama Korea yang ringan cocok untuk pemula, nih.

1. Reply 1988 (2015)

Sumber: Liputan6

Ini salah satu Drama Korea favoritku. Drama ini mengisahkan kehidupan lima sahabat serta keluarga mereka di sebuah lingkungan Seoul pada tahun 1988. Drama ini fokus pada cerita tentang persahabatan, cinta pertama serta nostalgia masa remaja.

Alur cerita Reply 1988 relatable, hubungan antar tetangga yang hangat, juga karakternya yang mudah disukai. Walau ada banyak karakter, jangan khawatir semuanya mudah diingat karena masing-masing karakter sangat khas.
Selain itu penggambaran budaya Korea di drama ini sangat kental membuat orang mudah untuk memahami kebiasaan masyarakat Korea.

2. Hometown Cha Cha Cha (2022)

Sumber: TvN

Drama Hometown Cha Cha Cha adalah drama Korea pertama yang aku tonton, lho.
Drama ini berkisah tentang seorang dokter gigi memutuskan pulang ke kampung halaman dan membuka klinik di sana. Kehidupannya berubah sejak bertemu seorang pekerja serabutan yang dijuluki Hong Bang Ja di desa tersebut.

Drama Korea ringan ini tiap episodenya menyajikan konflik yang menarik tapi gak bikin stres bahkan ada saja peristiwa menggelitik. Apalagi drakor ini dibintangi cast keren seperti Shin Min Ah dan Kim Seon Ho.

3. Touch Your Heart (2019)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline