Lihat ke Halaman Asli

Engliven

Kursus Bahasa Inggris Online

Ngabuburit Online Sambil Belajar yang Seru dan Bermanfaat

Diperbarui: 24 April 2021   18:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Duolingo buat belajar bahasa asing (Sumber:great-days-in.co.uk)

Di masa yang semakin modern ini, orang-orang semakin banyak memakai internet untuk jenis kebutuhan yang semakin bermacam-macam. Tidak lagi cuma buat mencari informasi, mengisi waktu dengan memakai internet juga menjadi sebuah aktivitas yang normal dilakukan oleh siapa saja, kapan saja, dan di mana saja.

Apalagi di masa pandemi COVID-19 ini, ngabuburit untuk menunggu waktu berbuka puasa jadi tidak bisa dilakukan dengan leluasa. Kalau dulu kita bisa bermain dengan teman-teman atau menghabiskan waktu sambil bertemu kolega buat ngabuburit, sekarang kita perlu lebih banyak menjaga jarak supaya tidak tertular. Tentu saja lebih baik kita menjaga jarak supaya kita tidak menyusahkan orang lain di masa penuh cobaan ini, ya kan?

Untungnya, ada banyak aplikasi yang bisa kita unduh dari Google Play supaya ngabuburit kita tetap bermanfaat. Kira-kira, apa saja ya contohnya?

Al Qur'an Online

Tampilan aplikasi Qur'an Online (Sumber: Google Play)


Karena sekarang adalah bulan suci Ramadan, maka membaca Qur'an untuk menambah amalan baik umat Muslim menjadi sesuatu yang sangat disarankan. Walaupun sudah ada Qur'an dalam bentuk kecil yang bisa dibawa ke mana saja, perkembangan teknologi telah berkembang dengan begitu jauh sehingga kita bisa membaca Qur'an bahkan di smartphone kita dengan mudah. Apa contoh aplikasi Qur'an online yang bisa kita coba?

Tampilan aplikasi Qur'an Online (Sumber: Google Play)

Nah, anda bisa mencobanya dengan memakai aplikasi Qur'an Online yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) ini! Dengan fitur seperti bisa memilih dengan cepat, rekaman audio pelafalan surat-surat yang ada dan lain sebagainya, aplikasi ini dirancang supaya anda bisa membaca Qur'an di mana saja. Kemudahannya ini membuat aplikasi Qur'an Online menjadi populer di bulan Ramadan.

Praktis, kan? Selamat membaca Qur'an di smartphone anda sambil ngabuburit, ya!

Duolingo

Atur jadwal belajar bahasa anda di Duolingo! (Sumber: duolingo.com)

Aplikasi pertama yang penulis sarankan adalah belajar dengan Duolingo. Di masa sekarang, kemampuan berbahasa asing selain bahasa Inggris kayanya sudah menjadi sesuatu yang banyak orang tuju. Tapi, kelas kursus bahasa asing kadang dipatok dengan harga yang tidak terjangkau. Nah, bagaimana alternatifnya?

Gampang! Duolingo hadir sebagai aplikasi belajar yang gratis dan bisa dilakukan di mana saja. Dengan tinggal membuka Google Playkita bisa mengunduh aplikasi isi dan mendaftar dengan gratis untuk bisa belajar di aplikasi ini.

Contoh bahasa yang bisa kita pelajari di Duolingo (Sumber: Tangkapan layar)

Dengan pilihan bahasa yang banyak, kita bisa bebas memilih bahasa mana yang mau kita pelajari. Mau belajar bahasa Arab dan Turki juga? Pasti bisa juga lho!

Ensiklopedi Hadith

Tampilan aplikasi Ensiklopedi Hadith (Sumber: Google Play)

Mengisi waktu dengan membaca hadits-hadits dari Nabi Muhammad SAW bisa memperkaya pengetahuan beragama kita. Dengan tuntunan-tuntunannya, Rasulullah mengajarkan begitu banyak tuntunan hidup bagi umatnya. Namun, membaca hadits dari kitab-kitab yang jumlahnya banyak kadang-kadang tidak praktis. Jadi, apa solusinya?
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline