Lihat ke Halaman Asli

Enggal Kurnia Putri

Graduate Student of Curriculum Development

Apresiasi Seni sebagai Local Heritage dalam Balutan Gebyar Budaya Desa Muncar oleh Mahasiswa UNNES

Diperbarui: 30 Agustus 2023   01:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

GIAT 5 UNNES - Tari Muncar Ginelar

Gaungkan potensi dan nilai-nilai budaya, Mahasiswa KKN UNNES GIAT 5 Desa Muncar menggelar sebuah acara bertajuk Gebyar Budaya Desa Muncar sebagai salah satu wujud nyata pelestarian warisan budaya (local heritage) nusantara. Mengangkat tema Gemilau Pesona Budaya sung Gumelar ing Nusantara, acara gebyar budaya berhasil memikat hati para penonton untuk turut larut kedalam istimewanya penampilan-penampilan kesenian yang dimiliki oleh Desa Muncar. 

Gebyar Budaya Desa Muncar yang diselenggarakan oleh Mahasiswa UNNES GIAT 5 Desa Muncar bersama Pemerintah Desa Muncar dan Pusbang KKN UNNES ini diadakan di Panggung Budaya Lapangan Ngidam Muncar, Desa Muncar, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang. Terdapat beberapa pagelaran kesenian yang mempertunjukkan Karawitan Cindelaras, Kesenian Rodad Abadi, Tari Muncar Ginelar, Tari Semarang Rumah Kita, dan ditutup oleh Kesenian Kuda Kepang (reog).

GIAT 5 UNNES - Reog Langen Turonggo Jati

GIAT 5 UNNES - Kesenian Rodad Abadi

GIAT 5 UNNES - Atraksi Kesenian Rodad

Desa Muncar patut berbangga atas salah satu dari sekian banyak kesenian yang dimilikinya. Salah satunya yakni Kesenian Rodad Abadi yang ditarikan dengan kipas dan bendera dengan mengenakan kostum khasnya yang cukup nyentrik. Tari rodad abadi memiliki ciri khas tarian yang rapi dan kompak. Tak hanya itu, disela pernyajianpun terdapat atraksi yang semakin memeriahkan penampilan Rodad. 

Selain itu, paguyuban seni reog Langen Turonggo Jati yang telah banyak menyajikan penampilannya kepada para penonton di berbagai daerah juga turut memeriahkan acara Gebyar Budaya kali ini. Diiringi dengan gamelan dan nyanyian oleh anak-anak, tarian yang ditampilkan mampu menghibur hati para penonton.

Adapun Tari Muncar Ginelar, sebuah tarian asli khas Desa Muncar yang menjadi kebanggaan. Tari Muncar Ginelar menjadi icon yang menggambarkan penari kecil yang berkarakter lincah dan memiliki tema gembira dengan balutan kain batik khas Desa Muncar. Sebagai salah satu icon kebanggaan desa Muncar, Tari Muncar Ginelar akan selalu mengiringi momen-momen penting yang diselenggarakan di desa tersebut.

GIAT 5 UNNES - Tari Muncar Ginelar

Persembahan tari Muncar Ginelar serta Tarian Semarang Rumah Kita dalam acara Gebyar Budaya tersebut ditampilkan oleh para siswi Sekolah Dasar (SDN 01 dan 02 Muncar) yang telah dibimbing oleh mahasiswa UNNES GIAT 5 khususnya dua mahasiswa Pendidikan Seni Tari yaitu Nurmalita Muflihah dan Nadila Figiningsih.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline