Lihat ke Halaman Asli

Benih-benih Revolusi

Diperbarui: 25 Juni 2015   06:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Apa yang telah kita saksikan saat-saat ini, bukan hanya menggambarkan kekecewaan masyarakat terhadap suatu kebijakan pemerintah, akan tetapi juga adalah reaksi yang tercipta dari seluruh kekecewaan social masyarakat dalam kurun waktu tertentu terhadap tekanan-tekanan sosial yang selama ini sangat dipengaruhi oleh system politik dan ekonomi nasional.

Oleh karena itu, alasan apapun sekarang tentang suatu kebijakan yang akan diambil pemerintah, sudah tidak relevan lagi meredam gejolak social yang telah terpendam sekian lama. Karena, faktor-faktor eksternal yang paling berpengaruh terhadap hal tersebut, justru diciptakan sendiri oleh pemerintah selama ini, dari rezim ke rezim.

Artinya dalam hal ini adalah, bahwa kekecewaan masyarakat sekarang muncul karena timbunan-timbunan permasalahan atau tekanan-tekanan sosial, yang setelah sekian lama tidak mampu lagi mereka tahan, sehingga sedikit saja kesalahan pemerintah dalam memutuskan kebijakan sekarang, sudah tidak ada ruang lagi bagi rakyat untuk memaklumi, selain daripada hanya akan berpotensi menciptakan gempa revolusi.

BERSIAP MENYONGSONG PERUBAHANNN..., REBUT SETIAP KEDAULATAN...!!!!!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline