Musisi legendaris, Iwan Fals telah menemui Presiden Jokowi di kantor kompleks kepresidenan kemarin, Kamis 26 Februari 2015. Mereka membicarakan rencana penyelenggaraan konser "nyanyian rakyat" yang akan digelar Iwan Fals. Konser ini diharapkan akan dihadiri oleh empat juta orang.
Menurut Iwan Fals pertemuan itu lebih bersifat silaturahmi. Iwan fals memang telah menyampaikan keinginan bertemu melalui surat yang dilayangkan Desember lalu. Namun, karena banyaknya permasalahan yang harus diselesaikan, Jokowi baru sempat menemui Iwan Fals. Bagi Iwan Fals, hal itu tidak menjadi persoalan, karena ia mengerti kesibukan seorang Presiden. Bahkan ketika ditanya pendapatnya tentang sikap Jokowi dalam konflik KPK-Polri, Iwan Fals mengatakan, bahwa Jokowi bukan kanak-kanak. Artinya, ia percaya bahwa Jokkowi akan mengambil langkah yang terbaik.
Jokowi sendiri pernah datang ke rumah Iwan Fals di Leuwinanggung, Depok ketika masih dalam masa kampanye sebagai capres. Kala itu Iwan Fals tidak menunjukkan dukungan secara eksplisit karena kuatir menumbuhkan perpecahan di antara rakyat. Namun ia adalah orang yang selalu mendukung calon yang memang benar-benar dipilih rakyat.
Dengan pertemuan antara Jokowi dan Iwan Fals, konser akbar ini akan lebih memungkinkan untuk dilaksanakan. Menurut Iwan Fals, pemerintah lebih tahu tempat yang layak dimana empat juta orang bisa berkumpul. Ini menjadi pekerjaan rumah yang menyenangkan bagi Jokowi, karena bisa menghadirkan konser yang diselenggarakan khusus untuk rakyat. Konser ini bisa menjadi eksistensi Jokowi sebagai pemimpin yang lahir dari rakyat dan kado untuk rakyat. Kita masih ingat konser salam dua jari yang dimotori oleh Slank pada masa kampanye. Sekarang adalah konser jilid dua yang diprakarsai Iwan Fals pada pemerintahan Jokowi di tahun pertama.
Jokowi memang belum memastikan kapan dan dimana konser ini akan digelar. Namun ia akan memerintahkan jajaran terkait untuk mengkaji pelaksanaannya. Jika sudah mendapat tempat yang layak, pemerintah akan segera menghubungi Iwan Fals.
Selain konser akbar tersebut, Iwan Fals juga akan menggandeng sebuah televisi swasta untuk konser yang agak 'kecil', yang hanya dihadiri sekitar 100 000 orang. Iwan Fals memang musisi nomor satu di Indonesia. Bravo Bang Iwan. Semoga sukses.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H