Bank Syariah Indonesia merupakan lembaga keuangan sebagai intermediari dari masyarakat surplus dana untuk masyarakat yang defisit dana yang kegiatan usahanya berlandaskan prinsip syariah. Fungsi dari BSI terdiri dari funding (pendanaan), Financing (pembiayaan), dan transaction (lalu lintas pembayaran). Dalam menjalankan kegiatan usahanya BSI memiliki visi dan misi.
Visi BSI adalah Top 10 Global Islamic Bank.
Misi BSI diantaranya :
- Memberikan akses solusi keuangan syariah di Indonesia.
- Menjadi bank besar yang memberikan nilai terbaik bagi para pemegang saham
- Menjadi perusahaan pilihan dan kebanggaan para talenta terbaik Indonesia.
Dalam mengimplementasikan misi ketiga BSI ikut serta untuk bekerja sama dengan Kemendikbudristek dalam kegiatan magang bersertifikat agar dapat menghasilkan talenta terbaik Indonesia yang nantinya akan menjadikan BSI sebagai pilihan melanjutkan karirnya. Program magang bersertifikat atau biasa disebut BSI Internship Programme ini memberikan berbagai keterampilan diantaranya dalam Personal Development, General Banking, On the Job Training mengenai Branch Banking & Operation dan Assigment serta project untuk menguji dan mengevaluasi keterampilan yang sudah kita dapat. Project yang diberikan sesuai dengan lingkup pekerjaan yang sesuai dengan ilmu yang kita ambil di universitas dan harus diselesaikan oleh peserta magang.
Dari kegiatan BSI Internship Programme selama kurang lebih lima bulan, penulis telah mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang diinstruksikan oleh mentor pembimbing dengan baik. Selama kegiatan magang, penulis mengikuti kegiatan operasional perbankan serta kegiatan sosial yang dilakukan oleh Bank Syariah Indonesia seperti kegiatan Berbagi Ramadahan. Pada kegiatan sosial ini penulis bersama dengan tim BSI menyalurkan dana ZISWAF yang sudah terkumpul ke berbagai panti asuhan dengan memuat berbagai kegiatan bermanfaat didalamnya. Penulis mendapatkan banyak sekali manfaat melalui program Magang Bersertifikat ini
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI