Lihat ke Halaman Asli

BPKK PKS Babar Gelar Seminar Pendidikan Politik Bagi Perempuan

Diperbarui: 22 Oktober 2018   18:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto bersama setelah pendampingan

Muntok --- Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar seminar pendidikan politik bagi para perempuan di Kabupaten Bangka Barat, Minggu (21/10/2018) di Gedung Putih jalan Jenderal Sudirman, Depan SDN 7 Muntok.

Seminar ini dimulai pukul 9.00 sampai dengan selesai dan mengangkat tema "Satukan langkah untuk suara perempuan PKS di pemilihan legislatif tahun 2019". Dengan kegiatan seminar ini, diharapkan para perempuan terlibat aktif dalam Politik, karena perempuan berperan besar dalam membentuk karakter bangsa, jangan tabu untuk bicara politik, terang Marita Permata Sari selaku ketua BPKK PKS Babar dalam sambutannya.

"Jangan malu belajar politik dan jangan ragu untuk ikut berpolitik, karena politik itu wangi, sewangi kemenangan di pileg 2019" paparnya.

Acara dibuka oleh ketua DPRD Bangka Barat, Hendra Kurniady, SE, AK. Tamu undangan yang lain, ketua DPD PKS ,Teuku Syahrizal,Ssi yang dalam sambutannya juga turut memberikan trik-trik  bagi peserta untuk mengerahkan seluruh kemampuannya pada pemilu legislatif 2019 ini,"Calon Anggota Dewan (CAD) perempuan bukanlah pelengkap kuota, melainkan pelaku politik yang mempunyai peluang yang sama dengan CAD laki-laki", terang Pak Te panggilan akrabnya.

Tampak pula hadir dalam acara ini, Anggota legislatif (Aleg) dari Fraksi PKS, Alha Algus.

Kegiatan ini menghadirkan Ibu Dwi Aryani SH, MH, sebagai narasumber. Ia menyampaikan beberpa poin tentang pendidikan politik (tarbiyah siasiyah), khususnya bagi perempuan. Sebagaimana kita ketahui bahwa pendidikan politik itu adalah upaya membangun dan menumbuhkan keyakinan, serta nilai dalam rangka membentuk kepribadian politik yang dikekendaki, melalui terbentuknya orientasi dan sensitivisme politik para anggota, sehingga menjadi partisipasi aktif dalam kehidupan politik keseharian mereka.

Dari sini diharapkan nantinya muncul kesadaran politik, terbentuknya kepribadian politik, dan munculnya partisipasi politik yang aktif. Pendidikan politik pada dasarnya merupakan pendidikan darurat dalam menyiapkan kaum muslimin untuk dapat mengemban tanggung jawab serta menunaikan hak dan kewajibannya, terangnya.

50 orang yang hadir dalam acara ini , yakni 11 Calon Anggota Dewan (CAD) perempuan kabupaten dan propinsi, 30 utusan bpkk kecamatan, dan 9 tamu undangan. Sedangkan yang menjadi fokus  dalam seminar ini, 11 orang CAD perempuan PKS Bangka Barat dan utusan masing-masing BPKK kecamatan se Babar merasakan energi dan semangat politik yg semakin berkobar.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline