Lihat ke Halaman Asli

Sadar Covid-19 Bersama Anak-anak Panti Asuhan Muhammadiyah Putra Pare

Diperbarui: 16 Juli 2021   23:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Dokumentasi Pribadi

Lonjakan kasus covid-19 yang semakin hari menambah angka mendorong kelompok 70 gelombang 7 Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang untuk ikut serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan covid-19 melalui kegiatan sosialisasi pada anak -- anak Panti Asuhan Muhammadiyah Putra Pare.

Kegiatan dilakukan dengan memperhatikan prokes serta dikemas dengan menarik yaitu sosialisasi dilakukan dengan melakukan pemaparan terkait covid-19 melalui media power point dan video. Penggunaan media tersebut dirasa cukup efektif untuk membantu anak -- anak memahami dan mengimajinasikan materi yang dijelaskan.

Kegiatan dibuka dengan pemaparan materi terkait covid-19 yang disampaikan oleh salah satu anggota kelompok PMM, selanjutnya dilakukan simulasi terkait cara mencuci tangan yang baik dan benar menurut WHO  melalui penayangan video bersama anak -- anak panti, sebagai reward atas partisipasi dan keaktifan anak -- anak dalam mengikuti kegiatan kelompok PMM 70 memberikan masker kain batik pada masing -- masing anak dengan harapan masker tersebut dapat digunakan beberapa kali pakai sebagai upaya membantu menurunkan angka kasus covid-19.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline