Lihat ke Halaman Asli

Komjen Polisi Badrodin Haiti, “Tangan Dingin Jenderal Poso Damai” Jabat Waka Polri

Diperbarui: 24 Juni 2015   01:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1393757532983530252

Pengangkatan Komjen Polisi Badrodin Haiti Kabahrkam Polri  untuk menjabat Waka Polri menggantikan Komjen Polisi Oegroseno memperoleh apresiasi dari sejumlah tokoh di Sulawesi Tengah yang banyak mengikuti rekam jejak mantan Kapolda Sulawesi Tengah ini dalam menciptakan keamanan di  tanah Sintuvu Maroso Kabupaten Poso.

[caption id="attachment_325539" align="aligncenter" width="300" caption="saat Kombes Polisi Badrodin Haiti menerima jabatan Kapolda Sulawesi Tengah dari Brigjen Polisi Oegroseno pada tahun 2006 di Mapolda Sulawesi Tengah."][/caption]

Walikota Palu H Rusdi Mastura menyatakan sangat tepat  Kapolri Jenderal Polisi Sutarman memilih Komjen  Polisi Badrodin Haiti dipercayakan menjabat Waka Polri menggantikan Komjen Polisi Oegroseno.Sebab kepemimpinan Komjen Polisi Badrodin Haiti sangat cerdas dan teruji saat menjabat Kapolda Sulawesi Tengah menangani konflik Poso dari  tindak kekerasan  berlangsung selama delapan tahun.

Apalagi melihat gaya kepemimpinan Komjen Polisi Badrodin Haiti yang dijuluki “Tangan Dingin Jenderal, Poso Damai” ada aura kepemimpinan yang bisa mendampingi Kapolri Jenderal Polisi Sutarman untuk membawa institusi Polri lebih baik dan berwibawa ditengah masyarakat Indonesia dalam hal penegakkan hukum.

Coba anda lihat, saat menunggu siapa Pati Polri yang akan menduduki jabatan Waka Polri pengganti Komjen Polisi  Oegroseno banyak orang menunggu seperti saat bagaimana orang menunggu pengangkatan Jenderal Polisi Sutarman menjadi Kapolri pasa Jenderal Polisi Timur Pradopo.”Inikan luar biasa, itu semua karena jabatan Waka Polri juga saat ini sangat strategi yang bisa membantu tugas Kapolri membenahi institusi Polri baik kedalam maupun keluar” kata H Rusdi Mastura.

Menurut Rusdy Mastura sebagai Walikota Palu, banyak mengikuti jejak kepemimpinan Komjen Polisi Badrodin Haiti sewaktu bertugas di Polda Sulawesi Tengah. Benar-benar Pak Badrodin Haiti sosok polisi yang profesional dan pengabdiannya pada institusinya sangat tinggi. Sehingga jenjang kariernya cemerlang dan lebih hebatnya sebahagian besar jenjang kariernya di Kepolisian  mengikuti jenjang karier Komjen Polisi Oegrseno mulai dari Kapolda Sulawesi Tengah hingga menjabat Waka Polri.

Demikian juga dikatakan Deklarator Malino untuk perdamaian Poso Sofyan Farid Lembah tentang sosok Komjen Polisi Badrodin Haiti mantan Kapolda Sulawesi Tengah yang saat ini menududuki jabatan Waka Polri, menggantikan Komjen Polisi Oegroseno yang akan menasuki masa purnah bhakti terhitung akhir Februari 2014..

Menurut Sofyan Faried Lembah yang juga Kepala Perwakilan Ombustman Sulawesi Tengah ini  Komjen Polisi Badrodin Haiti  sejak memimpin Polda Sulawesi Tengah  dalam menciptakan kedamaian di Tanah Sintuvu Maroso, Kabupaten Poso Sulawesi Tengah, ada aura  sebagai pemimpin Polri . Mengingat kecerdasan dimiliki Pati Polri  kelahiran Jember Jawa Timur 24 Juli 1958 ini.

“Pak Komjen Polisi Badrodin Haiti kepemimpinannya sudah teruji di Sulawesi Tengah dalam mengamankan Poso  terutama mengatasi soal terorisme. Soal terorisme itu hanya bisa dilakukan lewat penanganan bermartabat dan Komjen Polisi Badrodin Haiti sangat tepat menjabat Waka Polri membantu tugas Kapolri Jenderal Polisi Sutarman” kata Sofyan Farid Lembah

Sofyan Farid Lembah Kepala Perwakilan Ombudsman Sulawesi Tengah menilai kepemimpinan Komjen Polisi Badrodin Haiti sebagai Waka Polri benar-benar cerdas,dan  professional.

” Saat ini dibutuhkan  gaya kepemimpinan di institusi Polri, jabatan Waka Polri seorang yang memiliki kecerdasan dalam membantu Kapolri dalam memanajemen institusi ini dalam penegakkan hukum secara internal maupun eksternal. Sebab kemajuan zaman tehnologi saat ini sudah semakin canggih dan untuk mengantisipasi kecanggihan tehnologi institusi Polri harus memiliki personal yang mampu. Dan itu berada dalam pemikiran seorang Pati Polri Komjen Polisi Badrodin Haiti alumnus Akabari jurusan Kepolisian Tahun 1982 pemegang Adhi Makayasa lulusan terbaik. Dalam kehidupan sangat sederhana dan sosok Jenderal yang tidak arogan, namun tegas dalam tugas” kata Sofyan Farid Lembah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline